Utomo, Alfianingrum Dwi Wahyu (2023) PENGARUH PUPUK ORGANIK CAIR BERBAHAN UTAMA CANGKANG TELUR BEBEK TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN KANGKUNG DARAT (Ipomoea reptans Poir.) SEBAGAI DASAR DALAM PEMBUATAN LKPD. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
Alfianingrum Dwi Wahyu Utomo 19320056.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
Abstrak – Ketersediaan unsur hara yang cukup diperlukan untuk memenuhi kebutuhan
pertumbuhan dan perkembangan tanaman untuk menghasilkan hasil produksi yang optimal.
pemberian pupuk organik menjadi alternatif pilihan untuk memenuhi kebutuhan unsur hara tanaman
dan tidak merusak struktur tanah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pupuk organik
cair berbahan utama cangkang telur bebek terhadap pertumbuhan kangkung darat. Penelitian ini
menggunakan metode Rancangan Acak Blok (RAB) dengan 4 perlakuan dan 3 kali ulangan.
Perlakuan yang diberikan P0 (kontrol), P1 (10%), P2 (15%). Parameter yang diamati jumlah daun,
panjang daun, lebar daun, panjang akar, dan bobot basah tanaman. Hasil penelitian menunjukkan
perbedaan konsentrasi POC meningkatkan pertumbuhan panjang akar namun tidak berpengaruh
nyata terhadap parameter lainnya. P2 (15%) menunjukkan hasil terbaik pada parameter panjang akar
dengan rataan 25 cm, kemudian diikuti P1 (10%) dengan rataan 23,66 cm. Sedangkan P0 (kontrol)
menujukkan hasil terendah dengan rataan 15,83 cm. Sehingga disimpulkan bahwa pupuk organik
cair berbahan utama cangkang telur bebek hanya berpengaruh nyata terhadap panjang akar
kangkung darat (Ipomea reptans Poir.). Saran pada penelitian ini untuk menambah konsentrasi POC
yang digunakan.
Kata kunci: pupuk organik cair, kangkung, cangkang telur bebek
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Matematika Ilmu Pengetahuan Alam dan Teknologi Informasi > Pendidikan Biologi |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 15 Jan 2024 07:35 |
Last Modified: | 15 Jan 2024 07:35 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/772 |