Pratama, Adhitya (2023) TINJAUAN YURIDIS TERHADAP PENEGAKAN HUKUM YANG DILAKUKAN HAKIM TERHADAP SENGKETA TANAH DI KABUPATEN DEMAK (Studi Kasus Putusan PN Demak No. 24/Pdt.G/2019/PN Demak). Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
Adhitya Pratama 19710065.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
Kasus sengketa tanah masih banyak terjadi di Indonesia, tidak terkecuali di
Kapubaten Demak. Sengketa tanah yang sering terjadi saat ini biasanya
menyangkut kepastian hukum hak atas tanah. Hak-hak atas tanah mempunyai
peranan penting dalam kehidupan manusia, semakin maju masyarakat dan
semakin padat penduduknya, maka akan menambah pentingnya kepastian hukum
hak-hak atas tanah itu bagi pemiliknya. Penulisan penelitian ini untuk mengetahui
bagaiamana Tinjaun Yuridis Terhadap Penegakan Hukum Yang Dilakukan Hakim
Terhadap Sengketa Tanah Di Kabupaten Demak Nomer Perkara
24/Pdt.G/2019/PN Demak sesuai perundang-undangan yang berlaku di Indonesia.
Tujuan dari Penelitian ini Mengetahui bagaimana penegakan hukum yang
dilakukan oleh hakim terhadap sengketa tanah di Kabupaten Demak serta untuk
mengetahui nilai keadilan yang terdapat dalam putusan hakim dalam sengketa
tanah di Kabupaten Demak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah
yuridis normatif, pendekatan deskriptif kualitatif, dengan pengumpulan data dari
studi dokumen dan studi kepustakaan. Analisis data menggunakan deskriptif
analitis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya kasus sengketa tanah di
Kabupaten Demak ini adalah karena adanya pengusaan tanah tanpa hak serta
adanya sertifikat ganda atas satu tanah. Kemudian, penegakan hukum yang
dilakukan oleh hakim dalam kasus sengketa tanah di Kbupaten Demak No.
24/Pdt.G/2019/PN Demak sudah sesuai dengan peraturan perundang-undangan
dimana hakim mengabulkan sebagian gugatan dari Para Penggugat. Menetapkan
Para Tergugat membayar uang paksa sebesar Rp. 250.000,- (Dua Ratus Lima
Puluh Ribu Rupiah)
Kata Kunci: Sengketa, Sengketa Tanah, Hakim, Penegakan Hukum
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum > Hukum |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 15 Jan 2024 04:38 |
Last Modified: | 15 Jan 2024 07:09 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/718 |