KARAKTERISTIK EDIBLE FILM DARI PATI JAGUNG (Zea mays.L) DENGAN VARIASI PENAMBAHAN SORBITOL SEBAGAI PLASTICIZER DAN KARAGENAN SEBAGAI STABILIZER

PRATIWI, LISTIANA (2024) KARAKTERISTIK EDIBLE FILM DARI PATI JAGUNG (Zea mays.L) DENGAN VARIASI PENAMBAHAN SORBITOL SEBAGAI PLASTICIZER DAN KARAGENAN SEBAGAI STABILIZER. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.

[thumbnail of Listiana Pratiwi.pdf] Text
Listiana Pratiwi.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Listiana Pratiwi.pdf] Text
Listiana Pratiwi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Sebagian besar produk yang dihasilkan oleh industri pangan membutuhkan
pengemasan. Penggunaan kemasan plastik dalam jangka waktu yang lama dapat
menimbulkan dampak negatif bagi lingkungan karena plastik bersifat non-
biodegradable (sulit terdegredasi) meskipun telah ditimbun selama puluhan tahun.
Salah satu cara untuk mengatasi penggunaan pembungkus makanan yang tidak
ramah lingkungan yaitu dengan penggunaan edible film. Tujuan dalam penelitian
ini yaitu untuk mengetahui karakteristik edible Film berbahan dasar pati jagung
(Zea mays L) dengan variasi penambahan sorbitol sebagai plasticizer dan
karagenan sebagai stabilizer. Pembuatan edible film meliputi pembersihan jagung,
pembuatan pati jagung dengan metode ekstraksi, dan pembuatan edible film
dengan metode solvent casting. Analisis yang dilakukan yaitu elastisitas, kekuatan
tarik, persen pemanjangan, laju tranmisi uap air, kelarutan, daya serap air,
ketebalan, dan warna. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi sorbitol
sebagai plasticizer dan konsentrasi karagenan sebagai stabilizer yang
ditambahkan pada edible film pati jagung berpengaruh terhadap elastisitas,
kekuatan tarik, persen pemanjangan, kelarutan, daya serap air, ketebalan dan
warna (L*, a*, b*), namun tidak berpengaruh pada laju tranmisi uap air edible film
pati jagung.
Kata kunci : Edible film, pati jagung, plasticizer, stabilizer

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik dan Informatika > Teknologi Pangan
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 05 Jul 2024 06:39
Last Modified: 05 Jul 2024 06:39
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/4131

Actions (login required)

View Item
View Item