ANALISIS BACK-UP SYSTEM SEBAGAI PENYUPLAI DAYA LISTRIK DI GEDUNG CENTRAL CITY MALL SEMARANG

Suryono, Prima (2023) ANALISIS BACK-UP SYSTEM SEBAGAI PENYUPLAI DAYA LISTRIK DI GEDUNG CENTRAL CITY MALL SEMARANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Prima Suryono 18660006.pdf] Text
Prima Suryono 18660006.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Untuk memenuhi kebutuhan tenaga listrik Gedung Central City Mall
Semarang, menggunakan sumber energi listrik dari PLN. Namun suplai tersebut
tidak mampu menyalurkan secara terus menerus tanpa adanya gangguan. Sehingga
perlu adanya cadangan energi listrik yang dapat memback-up apabila listrik dari
PLN mati atau padam. Cadangan yang biasa digunakan yaitu generator set (Genset)
yang bekerja secara otomatis ketika PLN padam agar kebutuhan listrik dalam
Gedung dapat terjaga dan begitu juga setelah PLN normal maka genset berhenti
secara otomatis. Mengingat sistem back-up energi listrik di Gedung Central City
Mall Semarang sudah cukup lama maka perlu dilakukan evaluasi dan analisis untuk
menunjang kehandalan dan efektifitas dari sistem tersebut. Analisa tersebut
dilakukan dengan perhitungan dan bantuan dengan program simulasi ETAP. Dari
perhitungan tersebut komponen yang ada masih sesuai dengan aturan yang berlaku
dan efektifitas penggunaan genset sudah cukup rendah dengan presentase 28,45 %
untuk genset manajemen, 26,57 % untuk genset Ramayana dan 44,93 % untuk
genset XXI. Kemudian dari hasil simulasi beban adalah 690 kVA dan kapasitas
genset yang digunakan 290 kVA untuk genset manajemen, 555 kVA dengan
kapasitas genset 500 kVA sebanyak 2 unit untuk ramayana, 240 kVA dengan
kapasitas genset 400 kVA untuk XXI, 240 kVA beban Edutown tanpa genset. Maka
dapat disimpulan bahwa genset manajemen mampu bekerja dengan pengurangan
beban agar tidak overload sehingga dapat dikatakan tidak mampu memback-up
keseluruhan beban manajemen sedangkan genset ramayana terlalu banyak beban
yang tersedia namun beban hanya sedikit, dan genset XXI mampu memback up
keseluruhan beban serta beban Edutwon tidak terback-up oleh genset.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknik dan Informatika > Teknik Elektro
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 05 Jan 2024 02:59
Last Modified: 05 Jan 2024 02:59
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/343

Actions (login required)

View Item
View Item