PRAPTANINGRUM, DELIANA (2022) EFEKTIVITAS REHABILITASI TERHADAP PELAKU TINDAK PIDANA PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA DI PANTI REHABILITASI SOSIAL MAUNATUL MUBAROK KEC. SAYUNG KAB. DEMAK. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
DELIANA PRAPTANINGRUM 18710008.pdf
Download (952kB)
Abstract
Rehabilitasi merupakan salah satu upaya pemerintah dalam menanggulangi
pecandu dan korban penyalahgunaan narkotika. Hal tersebut telah diatur dalam
Undang-Undang No.35 Tahun 2009 tentang Narkotika. di Kabupaten Demak
permasalahan tentang pecandu dan penyalahgunaan narkoba kian marak, namun
tempat pelayanan rehabilitasi masih minim. Jika dihitung secara keseluruhan
dengan jumlah penyalahgunaan yang terus bertambah seharusnya jumlah tempat
pelayanan rehabilitasi juga harus bertambah. Penelitian ini bertujuan untuk
melihat apa yang menjadi urgensi terhadap pelaku tindak pidana narkotika serta
bagaimana efektivitas rehabilitasi terhadap pelaku tindak pidana narkotika di panti
rehabilitasi sosial maunatul mubarok kec. Sayung kab. demak. Metode yang
digunakan adalah kualitatif bersifat deskiprif. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa efektivitas rehabilitasi terhadap pelaku tindak pidana penyalahgunaan
narkotika dipanti rehabilitasi sosial maunatul Mubarok belum berjalan dengan
efektif . Dapat dilihat dari tidak tercapainya salah satu sub indikator yang
mengukur efektivitas pelaksanaan rehabilitasi yaitu sub bidang sarana dan
prasarana. Dan ada tiga faktor penghambat pelaksanaan rehabilitasi bagi pecandu
dan penyalahgunaan narkotika di panti rehabilitasi sosial maunatul mubarok
antara lain yaitu : masyarakat yang tidak memahami tentang rehabilitasi, fasilitas
atau sarana dan prasarana yang mendukung untuk menampung pecandu dan
penyalahgunaan narkotika, dan kekhawatiran terkait hukum. Penelitian ini
menyimpulkan bahwa pelaksanaan rehabilitasi bagi pelaku tindak pidana
narkotika bisa dikatakan kurang efektif. Dikarenakan kurang adanya sarana
prasarana yang mendukung sehingga menghambat pelaksanaan rehabilitasi di
panti rehabilitasi tersebut. Adapun saran yang timbul dari penelitian ini yaitu
Pemerintah seharusnya lebih menyediakan sarana dan prasarana yang memadai
untuk mendukung efektivitas rehabilitasi terhadap pelaku tindak pidana
penyalahgunaan narkotika di Panti Rehabilitasi Sosial Maunatul Mubarok Kec.
Sayung Kab. Demak.
Kata kunci : Efektivitas Rehabilitasi Narkotika
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum > Hukum |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 22 Mar 2024 03:01 |
Last Modified: | 22 Mar 2024 03:01 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/3419 |