ALFADILA, ANNISA (2022) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, TARIF PENGIRIMAN, KETEPATAN WAKTU TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN J&T EXPRESS (Studi pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas PGRI Semarang). Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
annisa alfadila 17810094.pdf
Download (4MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan, tarif
pengiriman, ketepatan waktu terhadap kepuasan pelanggan J&T Express
Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas PGRI Semarang. Dalam
penelitian ini yaitu Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas PGRI
Semarang tahun angkatan 2017,2018,2019 dengan jumlah 256 responden. Proses
pengumpulan data dengan menyebarkan kuesioner melalui Google Form
Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas PGRI Semarang tahun
angkatan 2017,2018,2019. Penelitian ini menggunakan Uji Linear Berganda
dengan IBM SPSS 22. Hasil penelitian ini menunjukkan pengaruh prositif dan
signifikan antara kualitas pelayanan, tarif pengiriman terhadap kepuasan
pelanggan J&T Express Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas
PGRI Semarang. Ketepatan waktu tidak berpengaruh terhadap kepuasan
pelanggan J&T Express Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas
PGRI Semarang.
Kata Kunci : Kualitas pelayanan, tarif pengiriman, ketepatan waktu, kepuasan
pelanggan
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 21 Mar 2024 02:48 |
Last Modified: | 21 Mar 2024 02:48 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/3032 |