Mulyani, Elza Febbi (2022) PENGARUH PENDIDIKAN KEUANGAN KELUARGA, STATUS SOSIAL EKONOMI ORANGTUA DAN GAYA HIDUP TERHADAP MANAJEMEN KEUANGAN PRIBADI DENGAN LITERASI KEUANGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
ELZA FEBBY MULYANI 18810145.pdf
Download (2MB)
Abstract
Seiring perkembangan dan pertumbuhan ekonomi yang semakin pesat
serta diiringi dengan kemajuan teknologi di era digital, maka diperlukan adanya
pemahaman tentang keuangan bagi individu maupun masyarakat. Pemahaman
tentang pengelolaan keuangan bisa dijadikan bekal untuk mengatur keuangan
atau manajemen keuangan. Berdasarkan hal tersebut maka penelitian ini
bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh pendidikan keuangan
keluarga, status sosial ekonomi orangtua dan gaya hidup terhadap manajemen
keuangan pribadi dengan literasi keuangan sebagai variabel intervening. Sampel
dalam penelitian ini berjumlah 96 responden yang merupakan mahasiswa
Universitas PGRI Semarang angkatan tahun 2018. Teknik pengambilan sampel
dalam penelitian ini menggunakan teknik probability sampling dengan jenis
proporsional random sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah
PLS-SEM (Partial Least Square-Structural Equation Model). Pengolahan data
penelitian ini menggunakan alat bantu SmartPLS 3.0.
Berdasarkan pada penelitian ini menunjukkan bahwa pendidikan
keuangan keluarga berpengaruh terhadap literasi keuangan pada mahasiswa
dengan nilai P-Value sebesar (0,001). Status sosial ekonomi orangtua
berpengaruh terhadap literasi keuangan pada mahasiswa dengan nilai P-Value
sebesar (0,000). Gaya hidup tidak berpengaruh terhadap literasi keuangan pada
mahasiswa dengan nilai P-Value sebesar (0,235). Literasi keuangan berpengaruh
terhadap manajemen keuangan pribadi pada mahasiswa dengan nilai P-Value
sebesar (0,002). Pendidikan keuangan keluarga tidak berpengaruh terhadap
manajemen keuangan pribadi pada mahasiswa dengan nilai P-Value sebesar
(0,129). Status sosial ekonomi orangtua tidak berpengaruh terhadap manajemen
keuangan pribadi pada mahasiswa dengan nilai P-Value sebesar (0,153). Gaya
hidup tidak berpengaruh terhadap manajemen keuangan pribadi pada mahasiswa
dengan nilai P-Value sebesar (0,254). Pendidikan Keuangan Keluarga
berpengaruh terhadap Manajemen Keuangan pribadi pada mahasiswa yang
dimediasi oleh Literasi keuangan dengan nilai P-Value sebesar (0,009). Status
sosial ekonomi orangtua berpengaruh terhadap manaajemen keuangan pribadi
pada mahasiswa yang dimediasi oleh literasi keuangan dengan nilai P-Value
sebesar (0,022). Gaya hidup tidak berpengaruh terhadap manajemen keuangan
pribadi pada mahasiswa yang dimediasi oleh literasi keuangan dengan nilai P�Value sebesar (0,372).
Kata Kunci : Pendidikan Keuangan Pribadi, Status Sosial Ekonomi
Orangtua, Gaya Hidup, Manajemen Keuangan Pribadi,
Literasi Keuangan
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 21 Mar 2024 01:56 |
Last Modified: | 21 Mar 2024 01:56 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/2963 |