ANGGARA, MILENIA JOVA (2022) SISTEM PRESENSI ONLINE DENGAN LBS (LOCATION BASED SERVICES) DAN DETEKSI WAJAH MENGGUNAKAN ALGORITMA HAAR CASCADE CLASSIFIER. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
MILENIA JOVAN ANGGARA18670053.pdf
Download (7MB)
Abstract
ABSTRAK
SDN Tambahmulyo 02 adalah Sekolah Dasar Negeri yang terletak di Desa
Tambahmulyo, Kecamatan Jakenan, Kabupaten Pati. Dalam membentuk
kedisiplinan dan rekap data sekolah maka dibuatlah daftar hadir atau presensi.
Presensi pada SDN Tambahmulyo 02 Jakenan terutama presensi guru masih
dilakukan secara manual yaitu mencatat kehadiran pada buku dan lembar presensi,
sehingga diperlukan sistem untuk mengelola dan memanajemen data tersebut.
Oleh karena itu dengan memanfaatkan teknologi yang ada pada saat ini akan
memberikan kemudahan bagi guru untuk melakukan presensi secara efisien.
Dalam penelitian ini penulis membuat sistem presensi online dengan location
based services dan deteksi wajah menggunakan algoritma haar cascade classifier
berbasis website menggunakan metode waterfall dimana proses mengalir secara
sistematis dari tahap satu ke tahap yang lain dalam mode kebawah membentuk
kerangka untuk pengembangan perangkat lunak. Haar cascade classifier adalah
algoritma yang dipakai untuk mendeteksi wajah atau objek dalam bentuk gambar.
Algoritma ini menggunakan fungsi matematis dalam bentuk kotak yang membuat
nilai RGB dari setiap piksel . Dalam pembuatan sistem presensi dilakukan 3
pengujian. Pengujian yang pertama yaitu black box dengan presentase 100%,
dimana sistem telah berjalan sesuai dengan fungsionalitasnya dan sesuai yang
diharapkan. Pengujian yang kedua yaitu white box dengan presentase 100% yang
menunjukkan bahwa sistem sudah berjalan dengan baik. Pengujian yang terakhir
user acceptance test memiliki presentase 96% yang berarti penggunaan sistem
dapat dikategorikan sangat setuju.
Kata kunci : Sistem Presensi, Location Based Services, Haar Cascade Classifier,
Website, Waterfall
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik dan Informatika > Informatika |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 15 Mar 2024 07:07 |
Last Modified: | 15 Mar 2024 07:07 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/2929 |