Rohman, Dyah Fatur (2022) ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN DEMAK TAHUN 2016 - 2020. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
DYAH FATUR ROHMAN 18810117.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Kinerja keuangan pemerintah daerah merupakan ukuran yang digunakan
untuk menilai kemampuan daerah dalam menjalankan tugasnya yang sesuai
dengan aturan pelaksanaan keuangan secara baik dan benar untuk
mempertahankan kualitas pelayanan yang diinginkan. Penelitian ini bertujuan
untuk menganalisis perbandingan kinerja keuangan pemerintah daerah Kabupaten
Demak tahun 2016-2020.
Penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi dan observasi, dan data
yang digunakan adalah data sekunder berupa Laporan Realisasi Anggaran
Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Demak tahun 2016-2020. Selanjutnya
data ini dihitung dengan menggunakan rumus rasio keuangan yaitu rasio derajat
desentralisasi fiskal,rasio kemandirian keuangan daerah, rasio efektivitas PAD,
rasio efesiensi keuangan daerah, rasio keserasian, rasio ketergantungan keuangan
daerah, rasio pertumbuhan PAD. Uji instrumen yang digunakan yaitu analisis
statistik berupa uji normalitas. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis
deskriptif berupa uji statistik deskriptif. Uji hipotesis yang digunakan yaitu uji
beda paired sample t-test.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan kinerja
keuangan pemerintah daerah Kabupaten Demak tahun 2016-2020. Hal ini
ditunjukkan dengan nilai signifikan (2-tailed) lebih besar dari pada 0,05 pada uji
beda paired sample t-test. Perbandingan kinerja keuangan antara tahun 2016
dengan 2017 menunjukkan nilai sig 0,484 > 0,05. Pada tahun 2017 dengan 2018
menunjukkan nilai sig 0,182 > 0,05. Pada tahun 2018 dengan 2019 menunjukkan
nilai sig 0,200 > 0,05. Pada tahun 2019 dengan 2020 menunjukkan nilai 0,596.
Kata Kunci : Perbandingan Kinerja Keuangan, Rasio Keuangan
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 14 Mar 2024 06:56 |
Last Modified: | 14 Mar 2024 06:56 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/2807 |