HUBUNGAN KEPERCAYAAN DIRI DENGAN KEPEMIMPINAN KETUA KELAS SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP) SUB RAYON JUWAN

EVANGELISTIA, KRISTINA (2022) HUBUNGAN KEPERCAYAAN DIRI DENGAN KEPEMIMPINAN KETUA KELAS SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP) SUB RAYON JUWAN. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.

[thumbnail of KRISTINA EVANGELISTIA 18110049.pdf] Text
KRISTINA EVANGELISTIA 18110049.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Kristina Evangelistia. NPM 18110049. “ Hubungan Kepercayaan Diri
Dengan Kepemimpinan Ketua Kelas Sekolah Menengah Pertama (SMP) Sub
Rayon Juwana”. Skripsi. Program Studi Bimbingan dan Konseling. Fakultas Ilmu
Pendidikan, Universitas PGRI Semarang 2022. Dosen Pembimbing I : Dr. Dini
Rakhmawati,S.Pd.,M.Pd. Pembimbing II : Ismah, S.Ag., M.Pd.
Kehidupan sehari-hari individu adalah pemimpin bagi dirinya sendiri, tetapi
tidak menutup kemungkinan individu akan menjadi pemimpin bagi kelompoknya.
Dalam standar kompetensi kemandirian peserta didik pada jenjang Sekolah
Menengah Pertama (SMP) dijelaskan bahwa seorang siswa harus mampu
mengambil keputusan berdasarkan pertimbangan resiko yang mungkin terjadi,
berinteraksi dengan lingkungan sekitar, mengembangkan diri, membiasakan diri
hidup ulet sungguh-sungguh dan kompetitif dalam kehidupan sehari-hari.
Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan kepercayaan
diri dengan kepemimpinan ketua kelas Sekolah Menengah Pertama (SMP) Sub
Rayon Juwana. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu menggunakan
metode korelasi dengan produk moment yang bertujuan untuk mengetahui ada
tidaknya hubungan kepercayaan diri dengan kepemimpinan pada ketua kelas di
Sub Rayon Juwana.
Hasil penelitian ini berdasarkan tabel dan uraian di atas nilai rata – rata
variabel kepercayaan diri ( X) yaitu 26,70 , nilai minimum sebesar -0,013 serta
nilai maksimal 27,32. Berdasarkan tabel dan uraian di atas nilai rata – rata
variabel kepemimpinan (Y) yaitu 69,95 , nilai minimum sebesar 0,142 serta nilai
maksimal 70,75.. Hubungan antara kepercayaan diri dengan kepemimpinan yaitu
sebesar 0,028 , dan termasuk kedalam derajat hubungan yang rendah. Penelitian
ini membuktikan secara statistic terdapat hubungan signifikan yang rendah antara
kepercayaan diri dengan kepemimpinan ketua kelas di SMP Sub rayon Juwana.
Berdasarkan hasil penelitian diharapkan siswa mampu mempertahankan atau
lebih meningkatkan kepercayaan diri dan kepemimpinan dalam dirinya ketika
mejalankan kehidupan sehari-sehari di sekolahan maupun di masyarakat sekitar.
Kata Kunci : Kepercayaan Diri, kepemimpinan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: K Law > K Law (General)
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 14 Mar 2024 04:48
Last Modified: 14 Mar 2024 04:48
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/2778

Actions (login required)

View Item
View Item