INTERFERENSI PIDATO GANJAR PRANOWO DALAM KANAL YOUTUBE GANJAR PRANOWO

PURNAMASARI, APRILIA NOOR FUADIA (2022) INTERFERENSI PIDATO GANJAR PRANOWO DALAM KANAL YOUTUBE GANJAR PRANOWO. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of APRILIA NOOR FUADIA PURNAMASARI 18410130  .pdf] Text
APRILIA NOOR FUADIA PURNAMASARI 18410130 .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Aprilia Noor Fuadia Purnamasari, NPM 18410130 Interferensi Pidato
Ganjar Pranowo dalam Kanal YouTube Ganjar Pranowo. Fakultas Pendidikan
Bahasa dan Seni. Universitas PGRI Semarang. Dosen Pembimbing I Dr. Ngatmini,
M.Pd. dan Dosen Pembimbing II Dr. Ika Septiana, S.Pd., M.Pd. September 2022.
Penelitian ini dilatarbelakangi penggunaan lebih dari dua bahasa pada
seorang bilingual/multilingual, sehingga menyebabkan peristiwa interferensi.
Interferensi kerap terjadi salah satunya pada saat berpidato seperti yang terdapat
pada pidato Ganjar Pranowo dalam kanal YouTube. Hal ini terjadi karena pengguna
bahasa mencampuradukkan dua bahasa bahkan lebih saat berpidato.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana bentuk interferensi
pidato Ganjar Pranowo dalam kanal youtube Ganjar Pranowo dan tujuan penelitian
ini adalah mendeskripsikan bentuk interferensi pidato Ganjar Pranowo dalam kanal
youtube Ganjar Pranowo. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif
deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni metode simak dengan
teknik sadap, teknik simak bebas libat cakap, dan teknik catat. Metode tersebut
dipilih untuk digunakan pengumpulan data dan penyajian hasil analisis data dengan
teknik informal yang menggunakan kata-kata dan kalimat.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada empat bentuk interferensi 1)
interferensi fonologi yang disebabkan oleh penambahan fonem konsonan /k/, /m/,
/ŋ/, penambahan fonem vokal /u/, /ǝ, penghilangan fonem konsonan /h/, /s/,
penghilangan fonem vokal /ǝ/, perubahan foonem konsonan /v/, perubahan fonem
vokal /a/, /i/, /o/,/u/, 2) interferensi leksikal disebabkan penggunaan penyingkatan
leksikal bahasa Indonesia yang tidak tepat akibat pengaruh bahasa slang,
penggunaan kosakata bahasa Inggris ke dalam bahasa Indonesia, dan penggunaan
kosakata bahasa Jawa ke dalam bahasa Indonesia, 3) interferensi morfologi yang
disebabkan adanya penggunaan afiks bahasa Jawa {n-}, {n- -ake}, {m- -i},
penggunaan afiks MeN- yang beralomorf {ng-} dan {ng- -kan}, penggunaan afiks
MeN- beralomorf {ny--i}, penggunaan konfiks {di--i}, dan penggunaan sufik {-in},
dan 4) interferensi sintaksis karena pengaruh bahasa Jawa ke dalam bahasa
Indonesia dan penggunaan kata yang tidak tepat. Saran bagi pembaca agar lebih
memahami dan dapat membedakan penggunaan bahasa yang benar. Adapun bagi
peneliti berikutnya dapat meneliti jenis interferensi lainnya supaya ada pembaruan.
Kata kunci: interferensi, pidato, youtube

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 14 Mar 2024 02:29
Last Modified: 14 Mar 2024 02:29
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/2692

Actions (login required)

View Item
View Item