ASTRIANI, FENI (2022) PENGGUNAAN CYBER COUNSELING DALAM PERENCANAAN KARIR SISWA KELAS XI DI TENGAH PANDEMI COVID-19. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
FENI ASTRIANI 16110058.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Feni Astriani. 16110058.”Penggunaan Cyber Counseling dalam
Perencanaan Karir Siswa Kelas XI di Tengah Pandemi COVID-19”. Skripsi.
Program Studi Bimbingan Dan Konseling. Fakultas Ilmu Pendidikan.
Universitas PGRI Semarang. Dr. Heri Saptadi Ismanto, S. Pd., M. Pd., Kons,
Padmi Dhyah Yulianti, S.Psi., M.Psi.Psikolog. Maret. 2022.
Perubahan drastis pada sistem pembelajaran sekolah dan berbagai dampak
Covid-19 membuat siswa atau anak-anak rentan mengalami kurangnya
imformasi mengenai karir di tengah pandemi ini. Perencanaan karir merupakan
salah satu aspek yang penting dalam perkembangan karir individu. Hasil
wawancara dengan guru BK di SMA Negeri 1 Slawi pada tanggal 23 Januari
2021, didapatkan informasi bahwa dalam pemberian layanan belum optimal
karena guru BK tidak mendapatkan jam masuk kelas, sehingga guru BK tidak
ada kesempatan untuk memperkenalkan dan mengarahkan karir kepada siswa
dalam layanan klasikal. Saat ini guru BK hanya dapat memberikan informasi
pada selembaran yang ditempelkan di papan informasi atau mading sekolah.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif Subyek yang menjadi
penelitian ini adalah guru bimbingan konseling di SMA Negeri 1 Slawi.
Hasil simpulan bahwa pelaksanaan yang tepat dalam menggunakan cyber
counseling pada situasi pandemi seperti saat ini yang terjadi di tahun 2020.
Layanan yang tepat dilaksanakan menggunakan cyber counseling adalah layanan
individu, bimbingan kelompok. Jenis cyber counseling yang di gunakan di SMA
Negeri 1 Slawi adalah Wa, email, Goole form, Microsoft teams. Beberapa siswa
merasa antusias. Evaluasi dari setiap kegiatan pelaksanaan layanan melalui cyber
counseling. Manfaat dari cyber counseling, adalah mempermudah proses
pembinaan konseling sesuai perkembangan teknologi / secara online. Hambatan
apa saja pada saat pelaksanaan cyber counseling adalah paling sering terjadi
yaitu kendala internet jaringan.
Kata kunci : Cyber Counseling, Perencanaan Karir.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 14 Mar 2024 02:14 |
Last Modified: | 14 Mar 2024 02:14 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/2679 |