MARIANA, ANGGI (2022) TINGKAT KONTROL DIRI SISWA KELAS X IPA SMA N 1 BANDAR. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
ANGGI MARIANA 18110062.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (4MB)
Abstract
ANGGI MARIANA. NPM 18110062. “Tingkat Kontrol Diri Siswa Kelas X IPA
SMA N 1 Bandar”. Skripsi. Program Studi Bimbingan dan Konseling Fakultas
Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Semarang 2022.
Latar Belakang yang mendorong penelitian ini berdasarkan data awal dari
Daftar cek masalah (DCM), Wawancara adalah rendahnya kontrol diri siswa. Hal
ini disebabkan karena Siswa mudah tersinggung, mudah emosi dengan apapun,
saling ejek satu sama lain, sering marah, tidak bisa mengontrol diri untuk tidak
membeli sesuatu karna keinginan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui
sejauh mana tingkat kontrol diri siswa.
Jenis penelitian ini adalah penelitian Kuantitatif dengan metode Deskriptif
Kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan di SMA N 1 Bandar. Sumber data ini di
peroleh secara langsung dari sumber yang menjadi subyek penelitian dimana
populasinya adalah siswa kelas X IPA SMA N 1 Bandar yang berjumlah 162
siswa, terdapat 5 jumlah kelas. 3 kelas terpilih menjadi sampel dengan jumlah 101
siswa. Teknik sampling dalam penelitian ini adalah Sampling Jenuh. Alat
pengumpul data yang digunakan adalah skala kontrol diri. Berdasarkan hasil uji
reliabilitas instrumen dengan menggunakan Rumus Alpha Crombach diperoleh
dari skala kontrol diri r11 = 0,857. Hasil tersebut selanjutnya dikonsultasikan
dengan r tabel Product moment Untuk N = 61 dengan taraf signifikasi 5% =
0,254. Dikarenakan r11 (0,8574) > r tabel (0,254) maka dapat disimpulkan bahwa
instrumen skala konsep diri dan instrumen skala kontrol diri dinyatakan reliabel.
Dari hasil penelitian tentang tingkat kontrol diri siswa kelas X IPA SMA N
Bandar diperoleh data bahwa siswa memiliki kontrol diri pada kategori sangat
tinggi sejumlah 1 siswa atau sebesar 1,01 %, sedangkan siswa yang memiliki
kontrol diri pada kategori tinggi sejumlah 73 siswa atau sebesar 71,96 % dan
siswa yang memiliki kontrol diri pada kategori rendah dengan jumlah 27 siswa
atau sebesar 27,03 %.Saran yang dapat disampaikan untuk guru bimbingan dan
konseling hendaknya dapat meningkatkan dan memanfaatkan kegiatan dengan
berbagai layanan dan metode untuk membantu siswa menuntaskan tugas
perkembangan siswa dalam meningkatkan kontrol dirinya.
Kata kunci: Kontrol Diri, Siswa
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 08 Mar 2024 03:02 |
Last Modified: | 08 Mar 2024 03:02 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/2507 |