PENGARUH HARD SKILL, SOFT SKILL DAN CAREER PLANNING TERHADAP KESIAPAN KERJA MAHASISWA (Studi Kasus Mahasiswa Manajemen UPGRIS Kelas Reguler Angkatan Tahun 2019 Semester Akhir)

Hernik, Citra (2023) PENGARUH HARD SKILL, SOFT SKILL DAN CAREER PLANNING TERHADAP KESIAPAN KERJA MAHASISWA (Studi Kasus Mahasiswa Manajemen UPGRIS Kelas Reguler Angkatan Tahun 2019 Semester Akhir). Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Citra Hertix 19810095.pdf] Text
Citra Hertix 19810095.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Studi ini berangkat dari temuan yang menunjukan bahwa tingkat kesiapan
kerja pada Mahasiswa Manajemen UPGRIS kelas reguler angkatan tahun 2019
semester akhir berada pada golongan sedang, tidak rendah dan tidak juga tinggi
atau dapat dikatakan berada di tengah-tengah. Kesiapan kerja ini biasanya di
pengaruhi oleh beberapa faktor seperti hard skill, soft skill dan career planning .
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah pengaruh hard skill, soft skill
dan career planning terhadap kesiapan kerja pada Mahasiswa Manajemen
UPGRIS kelas reguler angkatan tahun 2019 semester akhir.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan sumber
data primer. Data pada penelitian ini dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner
kepada 158 responden yaitu mahasiswa Manajemen UPGRIS kelas reguler
angkatan tahun 2019 semester akhir. Pengujian dilakukan dengan melnggunakan
program SPSS untuk melngolah data.
Hasil penelitian menunjukan variabel hard skill berpengaruh tidak
signifikan dan positif terhadap kesiapan kerja mahasiswa, variabel soft skill
berpengaruh signifikan positif terhadap kesiapan kerja mahasiswa, serta career
planning berpengaruh signifikan positif terhadap kesiapan mahasiswa.
Kata Kunci: hard skill, soft skill, career planning, kesiapan kerja

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 19 Jan 2024 01:55
Last Modified: 19 Jan 2024 01:55
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/1366

Actions (login required)

View Item
View Item