ANALISIS KETERAMPILAN PROSES SAINS DASAR DALAM PEMBELAJARAN MATERI KALOR DAN WUJUD BENDA PADA PESERTA DIDIK KELAS V SDN 3 BANYUDONO KABUPATEN BOYOLALI

AJI, LINTANG SATRIO (2023) ANALISIS KETERAMPILAN PROSES SAINS DASAR DALAM PEMBELAJARAN MATERI KALOR DAN WUJUD BENDA PADA PESERTA DIDIK KELAS V SDN 3 BANYUDONO KABUPATEN BOYOLALI. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of LINTANG SATRIO AJI 17120162.pdf] Text
LINTANG SATRIO AJI 17120162.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah aspek keterampilan
proses sains dasar yang muncul pada saat pembelajaran di kelas V materi kalor
dan wujud benda yaitu aspek mengamati, guru hanya memberikan materi proses
pembelajaran yang dilakukan sebagian besar berpusat pada guru sehingga potensi�potensi yang ada dalam diri peserta didik menjadi tidak berkembang termasuk
potensi untuk mandiri dan mengembangkan pengetahuan dalam belajar.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana penerapan keterampilan
proses sains dasar Dalam Pembelajaran materi Kalor dan Wujud Benda pada
peserta didik Kelas V di SDN 3 Banyudono Kabupaten Boyolali.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan
pendekatan deskriptif yang dilaksanakan di SD Negeri 3 Banyudono pada tahun
pelajaran 2022/2023. Subjek penelitian ini adalah guru sekaligus siswa kelas V.
Sumber data yang diperoleh melalui observasi, tes tertulis, wawancara dan
dokumentasi. Indikator soal disesuaikan dengan Kompetensi Dasar pada materi
kalor dan wujud benda. Pengecekan keabsahan data menggunakan trianggulasi
teknik.
Hasil penelitian ini menggambarkan bahwa pelaksanaan Keterampilan
Proses Sains Dasar Dalam Pembelajaran materi Kalor dan Wujud Benda pada
Peserta didik Kelas V SDN 3 Banyudono Kabupaten Boyolali belum terlaksana
dengan maksimal. Aspek keterampilan proses sains yang muncul dari yang
tertinggi antara lain aspek mengamati sebesar 74,35%, aspek mengkomunikasikan
sebesar 71,74%, aspek menafsirkan dan menarik kesimpulan sebesar 65,38%,
merencanakan dan melaksanakan percobaan sebesar 50% dengan rata sebesar
66,92%.
Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat disampaikan penulis
yaitu guru hendaknya lebih mengembangkan pembelajaran agar kondisi belajar
lebih efektif, siswa juga tidak merasa bosan dan peserta didik hendaknya
diberikan motivasi dalam belajar agar peserta didik memiliki semangat sehingga
lebih aktif dalam pembelajaran.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 18 Jan 2024 07:55
Last Modified: 18 Jan 2024 07:55
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/1314

Actions (login required)

View Item
View Item