KEANEKARAGAMAN TUMBUHAN BIOFARMAKA DI LERENG GUNUNG MURIA JAWA TENGAH SERTA IMPLEMENTASINYA BERUPA ENSIKLOPEDIA DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI

Fanani, Ihvan (2023) KEANEKARAGAMAN TUMBUHAN BIOFARMAKA DI LERENG GUNUNG MURIA JAWA TENGAH SERTA IMPLEMENTASINYA BERUPA ENSIKLOPEDIA DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Ihvan Fanani 16320089.pdf] Text
Ihvan Fanani 16320089.pdf

Download (9MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi masyarakat mulai meninggalkan obat
tradisional dan beralih menggunakan obat kimia. Selain itu, siswa di sekolah
kurang mengetahui jenis-jenis tumbuhan yang dapat dijadikan sebagai obat.
Tujuan penelitian ini adalah: (1) mengetahui tumbuhan Biofarmaka apa saja yang
tumbuh di lereng Gunung Muria Jawa Tengah; dan (2) mengetahui kevalidan
media Ensiklopedia materi keanekaragaman tumbuhan Biofarmaka dalam
pembelajaran Biologi SMA.
Metode yang digunakan adalah metode kualitatif. Populasi penelitian ini
adalah seluruh tumbuhan Biofarmaka di area lereng Gunung Muria Jawa Tengah.
Sampel penelitian ini adalah habitus tumbuhan Biofarmaka: herba, semak, dan
pohon di area lereng Gunung Muria Jawa Tengah. Pengambilan sampel dalam
penelitian ini menggunakan teknik sampling purposive. Teknik pengumpulan data
menggunakan observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan metode
analisis data kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) tumbuhan Biofarmaka herba yang
paling banyak hidup dan tumbuh di area lereng Gunung Muria Jawa Tengah,
yaitu: serai, lengkuas, temulawak, kunyit, dan sirih. Tumbuhan Biofarmaka semak
paling banyak hidup dan tumbuh, yaitu: bandotan, kemangi, dan kembang sepatu.
Sementara itu, tumbuhan Biofarmaka pohon paling banyak hidup dan tumbuh,
yaitu: sirsak, jambu biji, dan mengkudu; dan (2) media Ensiklopedia layak
digunakan sebagai media bahan ajar pembelajaran keanekaragam tumbuhan
Biofarmaka di SMA kelas X. Media Ensiklopedia diimplementasikan pada
pembelajaran Biologi siswa kelas X di SMA dan disesuaikan dengan kurikulum
2013 dengan Kompetensi Dasar 3.2 Menganalisis data hasil obervasi tentang
berbagai tingkat keanekaragaman hayati (gen, jenis dan ekosistem) di Indonesia.
Kata kunci: keanekaragaman tumbuhan, tumbuhan Biofarmaka, lereng
Gunung Muria Jawa Tengah, Ensiklopedia

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika Ilmu Pengetahuan Alam dan Teknologi Informasi > Pendidikan Biologi
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 16 Jan 2024 07:08
Last Modified: 16 Jan 2024 07:08
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/1050

Actions (login required)

View Item
View Item