PENGARUH LATIHAN SHOOTING AFTER DRIBBLE TERHADAP KETEPATAN SHOOTING DAN KELINCAHAN DRIBBLING PADA ATLET COMAL FUTSAL AKADEMI U-16 KABUPATEN PEMALANG

Irawan, Erik (2023) PENGARUH LATIHAN SHOOTING AFTER DRIBBLE TERHADAP KETEPATAN SHOOTING DAN KELINCAHAN DRIBBLING PADA ATLET COMAL FUTSAL AKADEMI U-16 KABUPATEN PEMALANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Erik Irawan 18230277.pdf] Text
Erik Irawan 18230277.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Erik Irawan, PENGARUH LATIHAN SHOOTING AFTER DRIBBLE
TERHADAP KETEPATAN SHOOTING DAN KELINCAHAN DRIBBLING
PADA ATLET COMAL FUTSAL AKADEMI U-16 KABUPATEN
PEMALANG.FPIPSKR Universitas PGRI Semarang.
Futsal adalah permainan bola besar yang dimainkan oleh lima lawan lima.
Dalam bermain futsal diperlukan teknik dasar yang benar seperti shooting dan
dribbling. Peneliti didasari oleh kecemasan peneliti terhadap permasalahan dalam
pelaksanaan test shooting dan pengaruh latihan shooting after dribble yang tidak
dilakukan sesuai dengan ketepatan dan kelincahannya.
permasalahan dalam pelaksanaan test shooting. Metode penelitian yang
digunakan yaitu kuantitatif dengan menggunakan eksperimental desain two group
protest-pretest.. Populasi dalam penelitian ini adalah sekuruh atlet futsal comal
akademi (CFA) yang berjumlah 20 atlet.instrumen yang digunakan adalah tes
shooting dan dribbling. Analisis data menggunakan uji t dan presentase.
Hasil pengujian menunjukan nilai t-hitung pada kelompok eksperimen
(kelompok eksperimen) sebesar 6,776 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000 <
0,05, maka terdapat pengaruh shooting after dribble terhadap kelincahan dribble
pemain comal futsal akademi. Sebagai pembanding dilakukan pengujian paired
sample t test pada kelompok kontrol (kelompok B) didapatkan nilai t-hitung
sebesar 7,130 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000< 0,05, menunjukkan
terdapat perubahan signifikan setelah diberikan latihan oleh pelatih. Hasil nilai t
hitung 1,963 dengan signifikansi 0,038<0,05. Hal ini mengisaratkan bahwa
Latihan shooting after dribbling lebih efektif untuk meningkatkan shooting dan
dribble dibading Latihan yang diberikan oleh pelatih.
Dari penelitian ini terdapat pengaruh peningkatan setelah diberikan
shooting after dribbling pada atlet futsal akademi U-16 Kabupaten Pemalang.
Pada saat sebelum latihan belum mengalami peningkatan sedangkan sesudah
latihan mengalami peningkatan yang signifikan. Dikarenakan latihan shooting
after dribble lebih spesifik dari pada latihan dari pelatih untuk meningkatkan
latihan akurasi shooting dan kelincahan dribbling.
Kata Kunci : Futsal, Ketepatan Shooting, Kelincahan Dribbling

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 16 Jan 2024 04:03
Last Modified: 16 Jan 2024 04:03
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/949

Actions (login required)

View Item
View Item