PENGARUH LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TEKNIK TALKING CHIPS DALAM MENINGKATKAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL PESERTA DIDIK KELAS XII MA FUTUHIYYAH KUDU

CAHYANI, ICHA FITRI (2023) PENGARUH LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TEKNIK TALKING CHIPS DALAM MENINGKATKAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL PESERTA DIDIK KELAS XII MA FUTUHIYYAH KUDU. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of ICHA FITRI CAHYANI 19110197.pdf] Text
ICHA FITRI CAHYANI 19110197.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Icha Fitri Cahyani. NPM 19110197. Skripsi. 2 Maret 2023. “Pengaruh
Bimbingan Kelompok Teknik Talking Chips Dalam Meningkatkan Komunikasi
Interpersonal Peserta Didik Kelas XII MA Futuhiyyah Kudu”. Program Studi
Bimbingan dan Konseling. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas PGRI Semarang.
Pembimbing I Dra. Wiwik Kusdaryani, M.Pd dan Pembimbing II Desi Maulia,
S.Psi., M.Psi.
Penelitian ini dilatarbelakangi adanya permasalahan yang dialami oleh
peserta didik kelas XII MA Futuhiyyah Kudu, yaitu 1) peserta didik merasa tidak
percaya diri dan cemas saat berbicara di depan umum karena public speakingnya
kurang, 2) peserta didik lebih senang menyendiri dari pada berkumpul dengan
sekitarnya, 3) peserta didik merasa malu untuk membuka diri dengan orang baru.
Selain itu, rendahnya komunikasi interpersonal peserta didik disebabkan karena
tidak adanya pemberian layanan bimbingan konseling. Tujuan dari penelitian ini
untuk mengetahui pengaruh layanan bimbingan kelompok teknik talking chips
dalam meningkatkan komunikasi interpersonal peserta didik kelas XII.
Populasi pada penelitian ini sebanyak 57 peserta didik, terdiri dari 29
peserta didik dari kelas IPA dan 28 peserta didik dari kelas IPS kemudian didapati
sampel penelitian ini adalah 29 peserta didik kelas IPA dengan teknik pengambilan
probability sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan skala dan
wawancara terstruktur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah
penelitian kuantitatif dengan pendekatan True Experimental Design dengan model
pretest- posttest control group design.
Berdasarkan hasil penelitian ini terdapat 3 tahapan dalam pelaksanaan
layanan bimbingan kelompok teknik talking chips yaitu: 1) tahap perencanaan, 2)
tahap pelaksanaan, 3) tahap penilaian. Dalam hasil penelitian ini terdapat perbedaan
selisih skor pada peserta didik setelah diberikan layanan bimbingan kelompok
teknik talking chips, dibuktikan pada hasil hipotesis signifikasi (2, tailed) sebesar
0,000.
Kata kunci: Komunikasi Interpersonal, Bimbingan Kelompok, Talking Chips

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 16 Jan 2024 03:50
Last Modified: 16 Jan 2024 03:50
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/934

Actions (login required)

View Item
View Item