ANALISIS KESIAPAN GURU DALAM IMPLEMENTASI ASESMEN AUTENTIK PEMBELAJARAN BIOLOGI PADA KURIKULUM MERDEKA DI SMA SE-KABUPATEN WONOSOBO

Lestari, Astrid Indah (2023) ANALISIS KESIAPAN GURU DALAM IMPLEMENTASI ASESMEN AUTENTIK PEMBELAJARAN BIOLOGI PADA KURIKULUM MERDEKA DI SMA SE-KABUPATEN WONOSOBO. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Astrid Indah Lestari 19320077.pdf] Text
Astrid Indah Lestari 19320077.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Asesmen autentik dapat digunakan seiring dengan penerapan Kurikulum
Merdeka. Di Indonesia banyak guru yang lebih nyaman menggunakan metode
asesmen konvensional dibandingkan menggunakan asesmen autentik. Hal tersebut
dikarenakan kriteria dalam asesmen autentik lebih banyak dan lebih rumit
dibandingkan dengan asesmen konvensional. Tujuan dilakukannya penelitian ini
yaitu untuk mengetahui kesiapan guru dalam mengimplementasikan asesmen
autentik pada kurikulum merdeka, serta untuk mengetahui faktor yang
mendukung dan menghambat guru dalam melakukan penilaian autentik pada
kurikulum merdeka di SMA se-Kabupaten Wonosobo. Kesiapan guru dalam
implementasi asesmen autentik pembelajaran Biologi pada kurikulum merdeka
yang mencakup kesiapan kognitif, kesiapan emosi dan kesiapan perilaku. Metode
yang digunakan dalam penelitian ini Metode kualitatif deskriptif dengan teknik
wawancara pada beberapa guru dan penelusuran menggunakan lembar checklist
mengenai perangkat yang digunakan guru dalam implementasi asesmen autentik.
Hasil penelitian menunjukan bahwa rata-rata kesiapan guru mata pelajaran
Biologi di SMA se-Kabupaten Wonosobo dalam implementasi asesmen autentik
secara umum masuk dalam kategori siap dengan rerata 80,69%.
Kata Kunci : Asesmen Autentik, Kesiapan Guru, Kurikulum Merdeka,
Pembelajaran Biologi

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika Ilmu Pengetahuan Alam dan Teknologi Informasi > Pendidikan Biologi
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 16 Jan 2024 01:41
Last Modified: 16 Jan 2024 01:41
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/817

Actions (login required)

View Item
View Item