ANALISIS KESALAHAN KATA TUGAS PADA TEKS CERITA ULANG BIOGRAFI PESERTA DIDIK KELAS X SMA N 1 MAYONG JEPARA TAHUN PELAJARAN 2018/2019

KHASANAH, DAVI UL (2020) ANALISIS KESALAHAN KATA TUGAS PADA TEKS CERITA ULANG BIOGRAFI PESERTA DIDIK KELAS X SMA N 1 MAYONG JEPARA TAHUN PELAJARAN 2018/2019. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of DAVI UL KHASANAH.pdf] Text
DAVI UL KHASANAH.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (10MB)

Abstract

Davi Ul Khasanah. NPM 15410272. “Analisis Kesalahan Kata Tugas
Pada Teks Cerita Ulang Biografi Peserta Didik Kelas X SMA N 1 Mayong Jepara
Tahun Pelajaran 2018/2019” Skripsi. Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni
Universitas PGRI Semarang. Pembimbing I Arisul Ulumuddin, S.Pd., M.Pd.
Pembimbing II Ika Septiana, S.Pd., M.Pd. Januari 2020.
Kata kunci: Analisis Kesalahan Berbahasa, Kata Tugas, Teks Cerita Ulang
Biografi.
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keterampilan menulis yang masih
rendah dan kurang diasah terutama dalam pemakaian pemakaian kata tugas,
khususnya menulis teks cerita ulang biografi pada peserta didik kelas X SMA
Negeri 1 Mayong Jepara tahun pelajaran 2018/2019. Dalam membuat sebuah teks
peserta didik kurang memperhatikan kesesuaian kata untuk menciptakan kalimat
yang efektif sesuai dengan kaidah berbahasa yang baik dan benar. Diperlukan
upaya untuk meminimalisir kesalahan kata tugas dengan mengkaji kesalahan
secara mendalam yaitu dengan menganalisis kesalahan kata tugas tersebut.
Rumusan masalah penelitian ini bagaimanakah wujud kesalahan kata tugas
pada teks cerita ulang biografi peserta didik kelas X SMA N 1 Mayong Jepara
tahun pelajaran 2018/2019? Adapun tujuan penelitian dilakukan untuk
mendeskripsikan wujud kesalahan kata tugas pada teks cerita ulang biografi
peserta didik kelas X SMA N 1 Mayong Jepara tahun pelajaran 2018/2019.
Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah
metode simak, teknik catat dan observasi. Instrumen pengumpulan data dalam
penelitian ini menggunakan kartu data. Kartu data dalam penelitian ini berfungsi
untuk mempermudah, membantu mencatat, dan mengklasifikasikan kesalahan
kata tugas pada teks cerita ulang biografi peserta didik. Metode analisis data yang
digunakan dalam penelitian ini adalah metode agih. Selanjutnya, teknik analisis
data yang digunakan dalam penelitn ini adalah teknik lesap, teknik ganti,
sedangkan Teknik penyajian hasil analis data dalam penelitian ini menggunakan
metode penyajian informal.
Analisis akhir dalam penelitian ini terdapat kesalahan kata tugas dalam
preposisi, konjungtor, dan partikel penegas. Hal lain tidak ditemukannya
penggunaan artikula dan interjeksi pada teks cerita ulang biografi peserta didik
kelas X SMA Negeri 1 Mayong Jepara Tahun Pelajaran 2018/2019. Saran yang
dapat penulis sampaikan adalah sekolah hendaknya mengupayakan untuk
memberikan fasilitas yang lebih baik dan menciptakan lingkungan belajar yang
nyaman demi menunjang proses belajar dan prestasi peserta didik dalam kegiatan
belajar mengajar karena dengan adanya fasilitas yang representatif maka akan
meningkatkan motivasi belajar peserta didik, dengan begitu prestasi peserta didik
dapat terus meningkat. Guru hendaknya lebih memberikan materi tentang
penggunaan kata tugas dengan optimal. Peserta didik hendaknya mempelajari
tentang penggunaan kata tugas, Selanjutnya penelitian lanjutan diharapkan dapat
menjadi pondasi bagi peneliti selanjutnya untuk melakukan penelitian yang lebih
mendalam mengenai kesalahan kata tugas pada teks cerita ulang biografi.
ix
DAFTAR ISI
SAMPUL LUAR ...................................................................................

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 20 Nov 2024 02:28
Last Modified: 20 Nov 2024 02:28
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/8137

Actions (login required)

View Item
View Item