PUTRI, COSYVIA IKHSANI (2020) ANALISIS AFIKSASI LIRIK LAGU ALBUM “CINTA LUAR BIASA” ANDMESH KAMALENG SEBAGAI ALTERNATIF BAHAN AJAR MENULIS TEKS PERSUASI DI SMP KELAS VIII. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
COSYVIA IKHSANI PUTRI.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Cosyvia Ikhsani Putri. NPM 16410048. Analisis Afiksasi Lirik Lagu
Album “Cinta Luar Biasa” Andmesh Kamaleng sebagai Alternatif Bahan Ajar
Menulis Teks Persuasi di SMP Kelas VIII. Skripsi. Fakultas Pendidikan Bahasa
dan Seni Universitas PGRI Semarang. Pembimbing I Arisul Ulumuddin, S.Pd.,
M.Pd. dan Pembimbing II Ahmad Rifai, S.Pd., M.Pd. Juli 2020.
Penelitian ini dilatarbelakangi banyaknya afiksasi lirik lagu album “Cinta
Luar Biasa” Andmesh Kamaleng sebagai alternatif bahan ajar menulis Teks
Persuasi di SMP kelas VIII. Proses afiksasi dapat mengubah jenis dan makna
suatu kata. Afiks yang digunakan dalam sebuah kata sangat menentukan arti dari
kata tersebut. Analisis penggunaan afiksasi ini sangat perlu dilakukan, karena
dalam pembelajaran Bahasa Indonesia memerlukan kata-kata yang benar (baku).
Bahasa yang benar itu pertama harus mengikuti pola-pola pembentukan kata yang
benar.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah afiksasi lirik
lagu album “Cinta Luar Biasa” Andmesh Kamaleng sebagai alternatif bahan ajar
menulis Teks Persuasi di SMP kelas VIII? Adapun tujuan penelitian ini untuk
mendeskripsikan afiksasi lirik lagu album “Cinta Luar Biasa” Andmesh Kamaleng
sebagai alternatif bahan ajar menulis Teks Persuasi di SMP kelas VIII.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Data dalam
penelitian ini berupa analisis afiksasi lirik lagu album “Cinta Luar Biasa”
Andmesh Kamaleng sebagai alternatif bahan ajar menulis Teks Persuasi di SMP
kelas VIII. Metode dan teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan
metode padan dengan teknik referensial. Teknik pengumpulan data dalam
penelitian ini dilakukan dengan mencatat keseluruhan afiksasi lirik lagu album
“Cinta Luar Biasa” Andmesh Kamaleng sebagai alternatif bahan ajar menulis
Teks Persuasi di SMP kelas VIII.
Hasil analisis afiksasi lirik lagu album “Cinta Luar Biasa” Andmesh
Kamaleng sebagai alternatif bahan ajar menulis Teks Persuasi di SMP kelas VIII,
menunjukkan bahwa pertama terdapat 37 prefiks yang terdiri dari 5 prefiks meN-,
14 prefiks ber-, 4 prefiks ter-, 1 prefiks pe-, 9 prefiks se-, dan 4 prefiks me-.
Kedua infiks tidak terdapat imbuhan afiksasi. Ketiga terdapat 34 sufiks yang
terdiri dari 17 sufiks -kan, 2 sufiks -i, 3 sufiks -an, dan 12 sufiks -nya. Kemudian
yang terakhir terdapat 14 simulfiks/konfiks yang terdiri dari 2 konfiks ke-an, 1
konfiks per-an, 3 konfiks se-nya, 1 konfiks per-kan, 1 konfiks men-nya, 1 konfiks
men-i, 3 konfiks me-kan, 1 konfiks ber-nya, dan 1 konfiks di-i. Sehingga jumlah
keseluruhan kata yang berafiksasi berjumlah 85 kata.
Kata kunci: analisis afiksasi, lirik lagu, bahan ajar menulis, teks persuasi.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 20 Nov 2024 02:13 |
Last Modified: | 20 Nov 2024 02:13 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/8117 |