ROCHMAN, NUR HIDAYAT ABDUL (2020) APLIKASI VIRTUAL REALITY SEBAGAI MEDIA INFORMASI KAMPUS UTAMA UNIVERSITAS PGRI SEMARANG BERBASIS ANDROID. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
NUR HIDAYAT ABDUL ROCHMAN.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Virtual Reality atau realitas maya adalah sebuah teknologi yang telah membuat
perbedaan besar pada sejarah pemikiran manusia dan saat ini sedang menjadi trend.
Dimana teknologi virtual dapat mensimulasikan keadaan di dunia nyata kedalam
dunia maya, dengan kata lain seseorang dapat merasakan kondisi yang nyata tetapi
dalam dunia maya. Sedangkan penyampaian informasi kampus bangunan kampus
oleh Universitas PGRI Semarang masih melalui media cetak seperti pada umumnya
dalam bentuk 2D, gambar 2D, dan brosur yang dihasilkan sangat terlihat monoton,
kurang detail mengenai informasi bengunan kampus gambar ruangan. Dengan
aplikasi ini user dapat mengetahui informasi lebih banyak terutama pada ruang
perkuliahan dan ruang lainnya yang menunjang pembelajaran. Aplikasi Virtual
Reality sebagai Media Informasi Kampus Utama Universitas PGRI Semarang ini
berbasis android. Penelitian ini bertujuan untuk membangun aplikasi Virtual
Reality sebagai Media Informasi Kampus Utama Universitas PGRI Semarang,
Serta membuat media informasi yang mudah dijangkau dan memperkenalkan tata
letak Kampus Utama Universitas PGRI Semarang dalam suatu media yang tidak
membutuhkan ruang penyimpanan yang besar, praktis, canggih, dan menarik.
Metode penelitian yang digunakan dalam mengembangkan aplikasin ini adalah
metode waterfall Model sampai ke pengujian system. Menghasilkan Aplikasi
Virtual Reality sebagai Media Informasi Kampus Utama Universitas PGRI
Semarang, menampilkan objek bangunan secara 3D. Pada proses pengujian yang
dilakukan oleh 2 ahli memperoleh presentase rata rata 90%, kesimpulannya bahwa
aplikasi ini layak digunakan, sedangkan untuk hasil pengujian pengguna ( uji
usability ) memperoleh presentase rata-rata 8.5% yang artinya bahwa pengguna
Sangat puas dalam penggunaanya dan layak digunakan.
Kata Kunci : Kampus Utama Universitas PGRI Semarang, Virtual Reality, Media
Informasi, Android.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Matematika Ilmu Pengetahuan Alam dan Teknologi Informasi > Pendidikan Teknologi Informasi |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 19 Nov 2024 06:55 |
Last Modified: | 19 Nov 2024 06:55 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/7991 |