PENGARUH KUALITAS PRODUK, HARGA DAN LOKASI TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN KEDAI KOPI HUFT COFFEE AND SPACE

Pratiwi, Tri Yogi (2019) PENGARUH KUALITAS PRODUK, HARGA DAN LOKASI TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN KEDAI KOPI HUFT COFFEE AND SPACE. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.

[thumbnail of TRI YOGI PRATIWI.pdf] Text
TRI YOGI PRATIWI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Tri Yogi Pratiwi. Skripsi. Program Studi Pendidikan Ekonomi, Fakultas
Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan. Universitas PGRI
Semarang. 2019. Pengaruh Kualitas Produk, Harga dan Lokasi terhadap Loyalitas
Konsumen Kedai Kopi Huft Coffee and Space.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui adakah pengaruh kualitas
produk terhadap loyalitas konsumen kedai kopi Huft Coffee and Space, (2)
mengetahui adakah pengaruh harga terhadap loyalitas konsumen kedai kopi Huft
Coffee and Space, (3) mengetahui adakah pengaruh lokasi terhadap loyalitas
konsumen kedai kopi Huft Coffee and Space Limpung, Batang.
Metode penelitan menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan
cross sectional. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis
regresi linier berganda. Metode analisis data menggunakan SPSS. Data yang
digunakan merupakan data primer. Penelitian ini menggunakan 98 orang
responden yang berkunjung di kedai kopi Huft Coffee and Space.
Hasil penelitian analisis data dengan metode analisis regresi linier
berganda menunjukkan bahwa kualitas produk dan lokasi berpengaruh positif
sedangkan harga berpengaruh negative terhadap loyalitas konsumen.
Keyword: Kualitas Produk, Harga,Lokasi, Loyalitas Konsumen.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan > Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 18 Nov 2024 08:23
Last Modified: 18 Nov 2024 08:23
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/7664

Actions (login required)

View Item
View Item