KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION BERBANTU MEDIA DIAGRAM BATANG TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS IV SDN 4 JELOBO KLATEN

SORAYA, ANISA RONA (2020) KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION BERBANTU MEDIA DIAGRAM BATANG TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS IV SDN 4 JELOBO KLATEN. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Anisa Rona Soraya.pdf] Text
Anisa Rona Soraya.pdf

Download (13MB)

Abstract

ANISA RONA SORAYA. NPM 151520447. “Keefektifan Model
Pembelajaran Team Assisted Individualization Berbantu Media Diagram Batang
Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas IV SDN 4 Jelobo Klaten”.
Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan
Universitas PGRI Semarang. Pembimbing I Prof. Dr. A.Y. Soegeng Ysh.,M.Pd.
Pembimbing II Mira Azizah, S.Pd.,M.Pd. September 2019.
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa pada
mata pelajaran matematika di SD, guru belum menggunakan model pembelajaran
yang inovatif dan peserta didik kesulitan dalam memahami materi yang dijelaskan
oleh guru karena siswa siswa tidak memperhatikan saat proses pembelajaran. Hal
ini ditunjukkan dengan ketuntasan belajar siswa belum maksimal, KKM (Kriteria
Ketuntasan Minimal) yaitu 70.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah “apakah penggunaan model
pembelajaran Team Assisted Individualization (TAI) berbantu media diagram
batang efektif terhadap hasil belajar matematika siswa kelas IV SDN 4 Jelobo
Klaten?”. Hipotesis penelitian yaitu ada keefektifan model pembelajaran team
assisted individualization berbantu media diagram batang terhadap hasil belajar
matematika pada siswa kelas IV SDN 4 Jelobo Klaten. Tujuan peneltian ini untuk
mengetahui keefektifan yang signifikan pada penerapan model pembelajaran team
assisted individualization berbantu media diagram batang terhadap hasil belajar
matematika siswa kelas IV SDN 4 Jelobo Klaten.
Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen quasi
experimental design dengan bentuk nonequivalent control group design. Populasi
penelitian adalah seluruh siswa siswa kelas IV SDN 4 Jelobo Klaten dan kelas IV
SDN 2 Teloyo Klaten tahun ajaran 2018/2019. Sampel yang diambil adalah 48
siswa, 24 siswa kelas IV SDN 4 Jelobo Klaten dan 24 siswa kelas IV SDN 2
Teloyo Klaten dengan menggunakan teknik nonprobability sampling dengan
pengambilan sampling menggunakan sampling jenuh. Teknik analisis data yang
digunakan adalah uji prasyarat yaitu uji normalitas mengguunakan uji Liliefors,
uji homogenitas, uji hipotesis menggunakan uji beda, uji t, uji keefektifan.
Hasil analisis dapat dilihat pada uji-t bahwa diperoleh rata rata kelas
eksperimen ̅ = 84,17 dan rata rata kelas kontrol ̅ =76,00 dengan n1 = n2 = 24
diperoleh = 3,106 dengan α = 5% dan dk = 24 + 24 – 2 = 46 diperoleh
= 2,012. Karena  , yaitu 3,106 > 2,012, maka ditolak yang
artinya
diterima.
Keefektifan
model
pembelajaran
Team
Assisted
Individualization dengan media diagram batang efektif terhadap hasil belajar
matematika materi pengolahan data kelas IV SDN 4 Jelobo Klaten.
Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat disampaikan adalah
supaya model pembelajaran Team Assisted Individualization dengan media
diagram batang dapat digunakan sebagai salah satu alternatif guru dalam
mengajar.
Kata kunci: team asssisted individualization, hasil belajar

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 18 Nov 2024 07:28
Last Modified: 18 Nov 2024 07:28
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/7621

Actions (login required)

View Item
View Item