ANALISIS PERANGKAT PEMBELAJARAN IPA BERBASIS HOTS KELAS TINGGI DI SEKOLAH DASAR

MARATUSOLEKHAH, FIKA DWI (2020) ANALISIS PERANGKAT PEMBELAJARAN IPA BERBASIS HOTS KELAS TINGGI DI SEKOLAH DASAR. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of FIKA DWI MARATUSOLEKHAH.pdf] Text
FIKA DWI MARATUSOLEKHAH.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

FIKA DWI MARATUSOLEKHAH. NPM 16120410. “Analisis Perangkat
Pembelajaran IPA berbasis HOTS Kelas Tinggi di Sekolah Dasar”. Skripsi.
Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan
Univeristas PGRI Semarang. 2020.
Konteks penelitian yang mendorong penelitian ini adalah kehidupan abad
ke 21 dimana dalam suatu jenjang pendidikan setiap pembelajaran yang
dilaksanakan di kelas menggunakan pembelajaran berbasis HOTS yang
diterapkan pada perangkat pembelajaran guru seperti RPP dan LKPD.
Pembelajaran berbasis HOTS dapat di integrasikan dalam kurikulum yang
implementasinya melalui kegiatan pembelajaran di antaranya pembelajaran IPA.
Fokus penelitian ini adalah Bagaimana hasil analisis perangkat pembelajaran
berbasis HOTS berupa pembuatan dan penerapan perangkat pembelajaran IPA
beruapa RPP dan LKPD berbasis HOTS di kelas IV semester gasal di SDN
Bugangan 01 Semarang. Tujuan dalam penelitian ini adalah mengetahui
bagaimana hasil analisis perangkat pembelajaran berbasis HOTS berupa
pembuatan dan penerapan perangkat pembelajaran IPA berupa RPP dan LKPD
kelas IV semester gasal di SDN Bugangan 01 Semarang.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Data yang diperoleh
dianalisis dan disajikan dalam bentuk deskriptif. Subjek penelitian ini adalah guru
kelas IV SD N Bugangan 01 Semarang. Data dalam penelitian ini diperoleh
melalui wawancara, observasi dan dokumentasi.
Hasil analisis secara keseluruhan membuktikan bahwa, guru telah
menerapkan HOTS pada RPP dan sudah dibuat sesuai dengan standar
penyususnan perangkat pembelajaran kurikulum. Namun dari hasil penelitian
masih ditemukan beberapa bagian penyususnan RPP yang harus diperbaiki karena
kurang sesuai dengan pedoman penyususnan RPP yang baik tetapi secara
keseluruhan sudah baik. Serta dapat disimpulkan bahwa Lembar Kerja Peserta
Didik (LKPD) sudah dibuat berdasarkan kemapuan berpikir tingkat tinggi dengan
mengacu KKO kognitif C4 (Menganalisis), C5 (Mengevaluasi), C6 (Mencipta).
Dibuat berdasarkan materi dan mengacu pada KD.
Kata Kunci: RPP, LKPD, HOTS

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 18 Nov 2024 04:44
Last Modified: 18 Nov 2024 04:44
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/7541

Actions (login required)

View Item
View Item