MIFTAHUDIN, - (2020) PENGGUNAAN AFIKS PADA TEKS PERSUASI PESERTA DIDIK KELAS VIII SMP NEGERI 1 LIMBANGAN KENDAL TAHUN PELAJARAN 2018/2019. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
MIFTAHUDIN.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (9MB)
Abstract
Miftahudin. NPM 15410255. Penggunaan Afiks pada Teks Persuasi
Peserta Didik Kelas VIII SMP Negeri 1 Limbangan Kendal Tahun Pelajaran
2018/2019. Skripsi. Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni Universitas PGRI
Semarang. Pembimbing I Dr. Ngatmini, M.Pd., dan Pembimbing II R. Yusuf Sidiq
Budiawan, S.Pd., M.A.
Penelitian ini dilatarbelakangi peserta didik di sekolah sering kali
melakukan kesalahan dalam penggunaan imbuhan atau afiks. Bentuk kesalahan
tersebut seperti pada kata ‘mencuci dan mengebom’, peserta didik sering
menggunakan kata ‘menyuci dan membom’. Selain itu, tingkat keakuratan dalam
penggunaan afiks juga tidak sesuai dengan kaidah afiksasi. Penelitian mengenai
penggunaan afiks belum pernah dilakukan di sekolah tersebut. Jika masalah
tersebut dibiarkan akan menjadi masalah yang serius dan berkelanjutan terhadap
tataran kebahasaan lainnya. Menyikapi masalah tersebut perlu adanya tindak lanjut
mengenai penggunaan afiks dalam keterampilan menulis peserta didik SMPN 1
Limbangan Kendal.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah penggunaan
afiks pada teks persuasi peserta didik kelas VIII di SMPN 1 Limbangan Kendal
tahun pelajaran 2018/2019?. Adapun tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan
penggunaan afiks pada teks persuasi peserta didik kelas VIII di SMPN 1 Limbangan
Kendal tahun pelajaran 2018/2019.
Penelitian yang dilakukan merupakan jenis penelitian kualitatif dengan
menggunakan pendekatan deskriptif, karena data yang dikumpulkan dan ditafsirkan
tidak menggunakan rumus-rumus statistik, melainkan berupa deskripsi data dan
penggunaan afiks dalam bentuk kata-kata maupun kalimat pada hasil menulis teks
persuasi peserta didik dan dilanjutkan dengan mengelompokkan afiks dalam tabel
untuk menjumlahkan maupun mempersentasekan.
Berdasarkan analisis data, ditemukan afiks pada teks persuasi peserta didik
yang berupa penggunaan prefiks, infiks, sufiks, dan konfiks, serta tidak ditemukan
penggunaan simulfiks. Berdasarkan temuan tersebut mencakup 175 afiks (100%).
Afiks tersebut terbagi dalam penggunaan yang sudah tepat sebanyak 166 (95%) dan
kesalahan penggunaan afiks sebanyak 9 (5%). Penggunaan afiks yang sudah tepat
terbagi menjadi empat kelompok yaitu penggunaan prefiks sebanyak 112 (64%),
infiks sebanyak 3 (1,75%), sufiks sebanyak 19 (11%), dan konfiks sebanyak 32
(18,25%), sedangkan kesalahan penggunaan afiks terbagi atas kesalahan prefiks
sebanyak 5 (3%), sufiks 1 (0,5%), dan konfiks 3 (1,5%). Masing-masing berasal
dari jenis afiks dan penggunaannya. Dengan demikian dapat disimpulkan
penggunaan afiks pada teks persuasi peserta didik SMPN 1 Limbangan Kendal
tahun pelajaran 2018/2019 tergolong baik karena persentase ketepatan mencapai
95%.
Saran yang penulis sampaikan adalah guru-guru, perlu ada penangan yang
serius terhadap peserta didik dalam memahami penggunaan afiks agar peserta didik
mengerti jenis dan penggunaan afiks dan mampu memproduksi teks dengan baik
untuk memenuhi tuntutan kurikulum bahasa Indonesia yang berbasis teks.
Kata Kunci: afiks, teks persuasi.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 18 Nov 2024 03:07 |
Last Modified: | 18 Nov 2024 03:07 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/7496 |