NINGRUM, AMIDHA NUGRAHA (2020) PENERAPAN METODE MENDONGENG UNTUK MENGURANGI BULLYING PADA ANAK USIA DINI. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
AMIDHA NUGRAHA NINGRUM.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
AMIDHA NUGRAHA NINGRUM. NPM 18156010. “Penerapan Metode Mendongeng
Untuk Mengurangi Bullying Pada Anak Usia Dini”. Skripsi Program Studi Pendidikan
Guru Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Ilmu Pendidikan UPGRIS Semarang.
Universitas PGRI Semarang. 2020.
Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah munculnya perilaku
bullying pada anak usia dini yang bervariasi, kekerasan dalam bentuk verbal seperti
memanggil dengan julukan yang tidak baik, mengejak, dan mengolok-olok, maupun
kekerasan dalam bentuk fisik seperti memukul, menendang, dan mencubit, serta
kekerasan dalam bentuk gestur dengan memandang sinis. Hal tersebut disebabkan
kurangnya pengetahuan guru tentang perilaku bullyingyang terjadi pada anak usia dini
dan penangannya agar perilaku bullying tidak terulang kembali. Oleh karena itu penulis
tertarik untuk memberikan penerapan metode mendongeng untuk mengurangi perilaku
bullying pada anak usia dini.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengurangi perilaku bullying yang terjadi pada
anak usia dini melalui penerapan metode mendongeng.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Metode penelitian yang digunakan
adalah Penelitian Kepustakaan (Library Research).
Metode pengumpulan data yang digunakan adalah mengumpulkan data penelitian
berupa data-data kepustakaan yang telah dipilih, dicari, disajikan dan dianalisis.
Pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah dengan mengumpulkan
jurnal tentang mengurangi perilaku bullying pada anak. Kemudian dipilih, disajikan dan
dianalisis serta diolah supaya ringkas dan sistematis.
Hasil pengumpulan jurnal di atas dapat disimpulkan mendongeng dapat dikatakan
salah satu media pembelajaran anak usia dini yang dapat memberikan manfaat positif
bagi perkembangan anak terutama perkembangan moral yang dapat mempengaruhi setiap
perilaku anak sehari-hari agar memiliki kepribadian yang baik dan berbudi luhur,
sehingga dapat menepis tindak kekerasan atau perilaku bullying pada anak usia dini.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Anak Usia Dini |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 07 Nov 2024 03:17 |
Last Modified: | 07 Nov 2024 03:17 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/7367 |