PENGARUH MEDIA BONEKA TANGAN TERHADAP KETERAMPILAN MENYIMAK CERITA SISWA KELAS III SD NEGERI PAGENDISAN PATI TAHUN AJARAN 2019/2020

ANDRIYATI, DWI DESI (2020) PENGARUH MEDIA BONEKA TANGAN TERHADAP KETERAMPILAN MENYIMAK CERITA SISWA KELAS III SD NEGERI PAGENDISAN PATI TAHUN AJARAN 2019/2020. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.

[thumbnail of Skripsi Dwi Desi A (15120221).pdf] Text
Skripsi Dwi Desi A (15120221).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

DWI DESI ANDRIYATI. NPM 15120221. “Pengaruh Media Boneka Tangan
Terhadap Keterampilan Menyimak Cerita Siswa Kelas III SD Negeri Pagendisan
Pati Tahun Ajaran 2019/2020”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah
Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Semarang. Pembimbing I Dr.
Endah Rita S. D.,S.Si.,M.Si. dan Pembimbing II Drs. Kiswoyo, M.M. 2020.
Penelitian ini dilatar belakangi oleh respon siswa dalam pembelajaran
menyimak kurang antusias. Kendala pada pembelajaran yaitu siswa kurang bisa
memahami materi bacaan karena mereka kurang fokus terhadap teks bacaan yang
dibacakan. Maka dari itu peneliti ingin mengetahui keterampilan menyimak cerita
siswa tetapi dengan penerapan media pembelajaran boneka tangan.
Rumusan Masalah dalam penelitian ini adalah seberapa besar pengaruh
penggunaan media boneka tangan terhadap keterampilan menyimak cerita siswa
kelas III SD Negeri Pagendisan Pati tahun ajaran 2019/2020? Tujuan penelitian
ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan media boneka tangan terhadap
keterampilan menyimak cerita siswa kelas III SD Negeri Pagendisan Pati.
Jenis
penelitian
ini
adalah
penelitian
kuantitatif
dalam
bentuk
PreEksperimental Design dengan rancangan One-Group Pretest-Posttest Design.
Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III SDN Pagendisan Pati.
Sampel yang diambil adalah seluruh siswa kelas III yang berjumlah 19 siswa
dengan menggunakan teknik Nonprobability Sampling berbentuk sampling jenuh.
Data dalam penelitian ini diperoleh melalui wawancara terstruktur, tes (pretest-
posttest), dan kegiatan observasi.
Hasil dari nilai prettest dengan rata-rata 52,65 dan nilai posttest dengan rata-
rata sebesar 79,12. Berdasarkan hasil analisis uji t diketahui thitung >ttabel
(12,68847> 2,093024). Dengan demikian H0 ditolak dan Ha diterima. Dapat
disimpulkan bahwa Media boneka tangan Model ada pengaruh terhadap
keterampilan menyimak cerita siswa kelas III SDN Pagendisan Pati.
Berdasarkan penelitian dan pembahasan, saran yang perlu disampaikan adalah
agar media boneka tangan dapat dijadikan alternatif dalam pembelajaran di
sekolah untuk meningkatkan keterampilan menyimak cerita.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 07 Nov 2024 02:00
Last Modified: 07 Nov 2024 02:00
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/7286

Actions (login required)

View Item
View Item