NAZARUDDIN, - (2020) KESALAHAN AFIKSASI DALAM TEKS BIOGRAFI KARANGAN PESERTA DIDIK KELAS X SMA NEGERI 1 RANDUDONGKAL PEMALANG TAHUN PELAJARAN 2018/2019. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
M. NAZARUDDIN.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (10MB)
Abstract
M. Nazaruddin. NPM 15410254. “Kesalahan Afiksasi dalam Teks
Biografi Karangan Peserta Didik Kelas X SMA Negeri 1 Randudongkal Pemalang
Tahun Pelajaran 2018/2019”. Skripsi. Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni
Universitas PGRI Semarang. Pembimbing I Eva Ardiana Indrariani, S.S., M.Hum.
dan Pembimbing II Siti Ulfiyani S.Pd., M.Pd. September 2019.
Penelitian ini dilatarbelakangi peserta didik masih mengalami hambatan
atau masalah dalam menuangkan pikiran dan ide ke dalam bentuk tulisan,
sehingga masih ditemukan kesalahan dalam melakukan penulisan. Berdasarkan
hasil wawancara dengan guru bahasa Indonesia kelas X SMA Negeri 1
Randudongkal Pemalang, diketahui masih ditemukan kesalahan berbahasa oleh
peserta didik, khususnya kesalahan afiksasi. Bentuk kesalahan afiksasi yang
sering terjadi yaitu kekeliruan penulisan prefiks di- dengan preposisi di. Salah satu
cara untuk mengetahui tingkat kesalahan afiksasi yaitu dengan menganalisis
bentuk kesalahan afiksasi dalam tulisan peserta didik.
Rumusan Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah wujud
kesalahan afiksasi dalam teks biografi karangan peserta didik kelas X SMA
Negeri 1 Randudongkal Pemalang tahun pelajaran 2018/2019? Adapun tujuan
dalam penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan wujud kesalahan afiksasi
dalam teks biografi karangan peserta didik kelas X SMA Negeri 1 Randudongkal
Pemalang tahun pelajaran 2018/2019 di antaranya, wujud kesalahan prefiks,
wujud kesalahan infiks, wujud kesalahan sufiks, dan wujud kesalahan konfiks.
Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian ini
adalah teks biografi hasil pekerjaan peserta didik kelas X SMA Negeri 1
Randudongkal Pemalang tahun pelajaran 2018/2019. Data penelitian yaitu wujud
kesalahan pada satuan lingual bahasa teks biografi hasil pekerjaan peserta didik
kelas X SMA Negeri 1 Randudongkal Pemalang tahun pelajaran 2018/2019.
Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi dan
teknik simak dengan teknik lanjutan menggunakan teknik catat. Kemudian data
yang telah terkumpul dianalisis menggunakan metode agih dengan teknik dasar
bagi unsur langsung (BUL). Teknik penyajian hasil analisis data menggunakan
cara informal.
Berdasarkan hasil analisis data ditemukan 3 jenis kesalahan afiksasi dalam
teks biografi karangan peserta didik kelas X SMA Negeri 1 Randudongkal
Pemalang tahun pelajaran 2018/2019, di antaranya kesalahan prefiks dengan
jumlah 61 kesalahan atau persentase sebesar 71,1%, kesalahan sufiks dengan
jumlah 14 kesalahan atau sebesar 16,1%, dan kesalahan konfiks dengan jumlah 12
kesalahan atau sebesar 13,8%. Dalam penelitian ini tidak ditemukan adanya
kesalahan infiks.
Saran yang dapat penulis sampaikan yaitu guru perlu memberi perhatian
lebih terkait pemberian pengetahuan tentang afiksasi, agar kesalahan afiksasi
dapat diminimalisasi oleh Peserta didik. Penelitian ini juga diharapkan dapat
dijadikan masukan bagi peneliti lain untuk melakukan penelitian sejenis dengan
kajian yang lebih luas.
Kata Kunci: kesalahan afiksasi, teks biografi
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 05 Nov 2024 07:14 |
Last Modified: | 05 Nov 2024 07:14 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/7203 |