PENGARUH MODEL PROBLEM BASED INSTRUCTION TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA PEMBELAJARAN FISIKA DI SMA

Wahyuni, Setya (2020) PENGARUH MODEL PROBLEM BASED INSTRUCTION TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA PEMBELAJARAN FISIKA DI SMA. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.

[thumbnail of SETYA WAHYUNI.pdf] Text
SETYA WAHYUNI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh model problem based
instruction terhadap kemampuan berpikir kritis siswa pada pembelajaran fisika di
SMA. Desain penelitian ini menggunakan Pretest-Posttest Control Group Design.
Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI MIPA SMA Negeri 14
Semarang. Sampel dalam penelitian adalah siswa kelas XI MIPA 3 sebagai kelas
eksperimen berjumlah 33 siswa dan siswa kelas XI MIPA 4 sebagai kelas kontrol
berjumlah 33 siswa. Teknik pengumpulan data berupa dokumentasi dan instrumen
tes. Berdasarkan hasil penelitian terdapat pengaruh model problem based
instruction terhadap kemampuan berpikir kritis siswa. Hal ini dibuktikan melalui
perhitungan uji t dengan menggunakan SPSS Statistics versi 22 yang
menunjukkan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 menunjukkan bahwa terdapat
perbedaan antara sebelum dan sesudah diberikan perlakuan. Sedangkan dari
analisis uji gain diperoleh nilai gain kelas eksperimen sebesar 0,72 dalam kategori
tinggi dan nilai gain kelas kontrol sebesar 0,49 dalam kategori sedang. Oleh
karena itu dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model problem based
instruction terhadap kemampuan berpikir kritis siswa kelas XI MIPA SMA
Negeri 14 Semarang.
Kata kunci
: problem based instruction, kemampuan berpikir kritis

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika Ilmu Pengetahuan Alam dan Teknologi Informasi > Pendidikan Fisika
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 05 Nov 2024 04:37
Last Modified: 05 Nov 2024 04:37
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/7127

Actions (login required)

View Item
View Item