ANALISIS KESULITAN BELAJAR SISWA DI TINJAU DARI KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA PADA MATERI PECAHAN KELAS III SDN GAYAMSARI 02 SEMARANG

SULISTYANI, DWI (2020) ANALISIS KESULITAN BELAJAR SISWA DI TINJAU DARI KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA PADA MATERI PECAHAN KELAS III SDN GAYAMSARI 02 SEMARANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of DWI SULISTYANI.pdf] Text
DWI SULISTYANI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

DWI SULISTYANI. NPM 16120119 “ Analisis Kesulitan Belajar Siswa Ditinjau
Dari Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Pada Materi Pecahan Kelas III
SDN Gayamsari 02 Semarang”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah
Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Semarang. Dosen Pembimbing
I Ervina Eka Subekti,S.Si.M.Pd. dan dosen pembimbing II M.Yusuf Setia
Wardana, S.Pd.,M.Pd.
Penelitian ini dilatar belakangi oleh kesulitan yang dialami siswa pada
materi pecahan terutama perbandingan (<, >, =) serta mengalami kesulitan dalam
proses perhitungannya.Hal tersebut dapat disebabkan oleh berbagai hal. Misalnya
kesulitan dalam perhitungan, rendahnya kemampuan siswa untuk memahami soal,
serta kesulitan menentukan cara untuk menyelesaikan soal pecahan.
Permasalahan pada penelitian ini adalah mengenai kesulitan-kesulitan
belajar siswa yang ditinjau dari kemampuan pemecahan masalah matematika pada
materi pecahan kelas III SDN Gayamsari 02 Semarang. Tujuan dari penelitian ini
adalah untuk mengetahui lebih dalam mengenai kesulitan-kesulitan belajar yang
dialami siswa kelas III SDN Gayamsari 02 Semarang yang ditinjau dari
kemampuan pemecahan masalah matematika materi pecahan.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriftif yaitu penelitian
yang mendeskripsikan temua-temuan yang diperoleh dari lapangan. Subjek yang
diambil adalah 6 siswa kelas III SDN Gayamsari Semarang tahun ajaran
2019/2020. Data diperoleh melalui wawancara, tes dan dokumentasi.
Berdasarkan analisis kesulitan belajar dengan menggunakan metode
polya, dapat disimpulkan bahwa siswa kelas III SDN Gayamsari 02 Semarang
memiliki skor pada aspek memahami masalah sebesar 50 (33,3%) yang masuk
kategori sedang, aspek membuat rencana memiliki skor sebanyak 99 (66 %) yang
masuk kategori rendah, aspek menerapkan rencana memiliki skor sebanyak 95
(63,30%) yang masuk kategori rendah dan aspek mengecek kembali memiliki
skor sebanyak 98 (65,30%) yang masuk kategori rendah. Kesulitan tersebut
dikarenakan masih kurangnya pemahaman terhadap soal, kesalahan dalam
menentukan strategi yang benar untuk menyelesaikan soal dan kesulitan dalam
proses perhitungan serta daya tangkap anak yang rendah.
Dari penelitian ini diharapkan guru harus lebih memahami kesulitan yang
dialami oleh siswa dalam pembelajaran sehingga dapat mencari solusi guna
mengatasi kesulitan yang dialami siswanya misalnya dengan memberikan latihan
soal pemecahan masalah secara berulang-ulang dan juga memberikan cara efektif
untuk siswa dalam memecahkan masalah pada soal cerita pecahan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 05 Nov 2024 03:04
Last Modified: 05 Nov 2024 03:04
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/7041

Actions (login required)

View Item
View Item