SETIANI, DITA YUSNITA PUTRI (2020) PENGARUH PENDAPATAN, JAM KERJA, DAN LINGKUNGAN SOSIAL TERHADAP POLA KONSUMSI MASYARAKAT DI KECAMATAN PEDURUNGAN SEMARANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
Dita Yusnita.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Dita Yusnita Putri Setiani, NPM 15220007. Pengaruh Pendapatan, Jam Kerja dan
Lingkungan Sosial Terhadap Pola Konsumsi Masyarakat di Kecamatan
Pedurungan Semarang.
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh data awal yang diperoleh dari BPS
Kota Semarang yang menyatakan bahwa terdapat sejumlah 1.229 jiwa di
Kecamatan Pedurungan yang masih belum menerima upah standar UMR Kota
Semarang. Hal ini di latar belakangi karena masih terdapat beberapa pabrik yang
memang belum memerikan gaji kepada karyawan sesuai UMR atau di bawah
UMR.
Tujuan penelitian ini adalah 1). Untuk mengidentifikasi pengaruh antara
pendapatan terhadap pola konsumsi masyarakat di Kecamatan Pedurungan. 2).
Untuk mengidentifikasi pengaruh antara jam kerja terhadap pola konsumsi
masyarakat di Kecamatan Pedurungan, 3). Untuk mengidentifikasi pengaruh
antara lingkungan sosial terhadap pola konsumsi masyarakat di Kecamatan
Pedurungan, 4). Untuk mengidentifikasi pengaruh pendapatan, jam kerja dan
lingkungan sosial terhadap pola konsumsi masyarakat di Kecamatan Pedurungan.
Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Analisis yang digunakan yakni
analisis regrsi linier berganda dengan menyebar angket (kuesioner). Teknik
pengambilan sampel menggunakan metode Stratified Random Sampling dengan
mendapatkan jumlah sampel 100 orang sebagai responden. Hasil penelitian
menunjukkan diterima di mana pendapatan memiliki nilai signifikan 0,000 <
0,005 sehingga dapat disimpulkan bahwa pendapatan memiliki pengaruh positif
terhadap pola konsumsi. Nilai signifikasi jam kerja (X₂) sebesar 0,000 < 0,05
maka hal ini menunjukkan bahwa di terima di mana jam kerja memiliki
pengaruh positif terhadap pola konsumsi.. Lingkungan sosial (X₃) nilai signifikasi
0,001 < 0,05, maka hal ini menunjukkan bahwa di terima sehingga dapat
disimpulkan bahwa lingkungan sosial memiliki pengaruh positif terhadap pola
konsumsi.
Kata kunci : Pendapatan, Jam kerja, Lingkungan Sosial, Pola Konsumsi
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan > Pendidikan Ekonomi |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 05 Nov 2024 02:11 |
Last Modified: | 05 Nov 2024 02:11 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/6979 |