PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN BERBANTUAN APLIKASI KAHOOT PADA MATA PELAJARAN ADMINISTRASI PAJAK DI SMK N 2 BLORA

SEPTIYANI, DINA AYU (2020) PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN BERBANTUAN APLIKASI KAHOOT PADA MATA PELAJARAN ADMINISTRASI PAJAK DI SMK N 2 BLORA. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Dina Ayu Septiyani.pdf] Text
Dina Ayu Septiyani.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Dina Ayu Septiyani, “Pengembangan Instrumen Penilaian Berbantuan
Aplikasi Kahoot pada Mata Pelajaran Administrasi Pajak di SMK N 2 Blora”,
Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan, Universitas
PGRI Semarang, 2020. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya permasalahan
yang timbul, yaitu mata pelajaran admninistrasi pajak yang memiliki kompleksitas
yang tinggi, metode penilaian yang kurang karena masih menggunakan matode
tradisional, dan pemanfaatan aplikasi pendidikan kahoot masih rendah.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kinerja siswa dan persepsi siswa
mengenai aplikasi kahoot sebagai instrumen penilaian pada mata pelajaran
administrasi pajak dengan jumlah populasi yaitu 30 siswa dan diambil sampel 8
siswa untuk melakukan uji coba. Penelitian ini menggunakan pengembangan
instrumen penilaian dengan jenis penelitian Research and Development(
R&D).Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah 6 tahap
dari model Borg dan Gall yang disederhanakan oleh Samsudi dengan 3 (tiga)
tahap yaitu Studi Pendahuluan, Pengembangan dan Evaluasi. Penelitian ini
mengembangkan instrumen penilaian berbantuan aplikasi kahoot pada mapel
administrasi pajak.
Hasil penelitian ini berupa pengembangan instrumen penilaian dengan
menggunakan aplikasi kahoot. Evaluasi instrumen penilaian ini dilakukan dengan
cara validasi soal oleh validator yang berjumlah 2 ahli materi dan 1 praktisi. Hasil
penilaian menunjukkan bahwa instrumen yang dibuat telah dinilai sangat layak
untuk digunakan oleh peserta didik. Instrumen penilaian yang telah dibuat tentu
mempunyai kelebihan dan kekurangan.
Kelebihan penilaian dari instrumen yaitu indikator kisi-kisi soal yang jelas,
soal yang disajikan mudah dipahami, terdapat durasi waktu saat mengerjakan.
Sedangkan kekurangan dari instrumen yang dibuat adalah kurangnya soal studi
kasus yang dapat membuat siswa berpikir kritis. Selanjutnya hasil instrumen
penilaian ini dilakukan validasi oleh validator dengan presentase 86% dengan
kriteria “Sangat Layak”. Setelah divalidasi akan diujikan kepada peserta didik
dengan memperoleh hasil kinerja peserta didik dengan rata-rata 87,25 yang
menunjukkan bahwa kinerja siswa “Sangat baik”, serta persepsi peserta didik
dengan presentase 81% menunjukkan kriteria “ Sangat Menarik”. Kesimpulannya
adalah telah dihasilkan suatu pengembangan instrumen penilaian berbantuan
aplikasi kahoot pada mata pelajaran administrasi pajak di SMK N 2 Blora.
Kata Kunci : Pengembangan, Instrumen Penilaian, Aplikasi Kahoot

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan > Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 05 Nov 2024 01:50
Last Modified: 05 Nov 2024 01:50
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/6950

Actions (login required)

View Item
View Item