IKAYANTI, ADINDA NOVIA (2023) UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN BAHASA ANAK MELALUI METODE BERMAIN PERAN PADA KELOMPOK A2 DI TK NEGERI PEMBINA PRINGAPUS KABUPATEN SEMARANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
ADINDA NOVIA IKAYANTI 20156005.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
Adinda Novia Ikayanti NPM 20156005 "Upaya meningkatkan
kemampuan Bahasa melalui metode bermain peran pada Kelompok A2 di
TK Negeri Pembina Pringapus Kecamatan Pringapus Kabupaten Semarang
Tahun Pelajaran 2022-2023" Skripsi Program Studi Pendidikan Guru
Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Ilmu Pendididkan Universitas PGRI
Semarang. Dosen Pembimbing I Muniroh Munawar, S.Pi., M.Pd. Dosen
Pembimbing II Dwi Prasetiyawati D.H, S.Pd, M.Pd.
Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah kemampuan bahasa
pada anak masih di temukan masalah. Anak masih belum bisa mengungkapkan
bahasa dengan lancar, anak cenderung pasif berbicara di kelas, ada beberapa anak
yang masih malu-malu Ketika di tanya oleh guru. Tujuan penelitian ini adalah
untuk meningkatkan kemampuan bahasa anak melalui metode bermain peran pada
Kelompok A2 di TK Negeri Pembina Pringapus Kelurahan Pringsari Kecamatan
Pringapus Kabupaten Semarang Tahun Pelajaran 2022/2023.
Jenis penelitian ini adalah penelitian Tindakan kelas dan pengumpulan data
berupa Observasi,wawancara,dan dokumentasi. Subyek penelitian ini sebanyak 20
anak kelompok A di TK Negeri Pembina Pringapus tahun ajaran 2022/2023.
Berdasarkan pembahasan hasil penelitian tindakan tersebut bahwa pada pra siklus
sebelum menggunakan metode bermain peran masih sangat rendah yaitu 25%.
Pada siklus I kemampuan bahasa anak meningkat menjadi 35%. Pada siklus II
dengan metode yang sama kemampuan bahasa anak sangat meningkat yaitu 80%.
Berdasarkan pembahasan hasil penelitian dapat ditarik kesimpulan bahwa
dengan metode bermain peran dapat meningkatkan kemampuan bahasa pada anak
pada kelompok A2 di TK Negeri Pembina Kelurahan Pringsari Kecamatan
Pringapus dan sudah melebihi indicator yang di capai.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Anak Usia Dini |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 15 Jan 2024 03:27 |
Last Modified: | 15 Jan 2024 03:27 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/693 |