ANALISIS KINERJA PADA KARYAWAN PESONNA HOTEL SEMARANG

Pertiwi, Hanidya Darma (2021) ANALISIS KINERJA PADA KARYAWAN PESONNA HOTEL SEMARANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of SKRIPSI HANIDYA DARMA PERTIWI (FINAL).pdf] Text
SKRIPSI HANIDYA DARMA PERTIWI (FINAL).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) pengaruh beban
kerja terhadap kinerja karyawan Pesonna Hotel Semarang. (2) mengetahui
pengaruh burnout terhadap kinerja karyawan Pesonna Hotel Semarang (3)
megetahui pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan Pesonna Hotel
Semarang. (4) megetahui pengaruh motivasi terhadap kinerja karyawan Pesonna
Hotel Semarang. (5) megetahui pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja
karyawan Pesonna Hotel Semarang. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan
menggunakan metode deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan
Pesonna Hotel Semarang. Sampel yang diteliti sebanyak 58 responden. Teknik
pengambilan data dengan menggunakan kuesioner. Teknik analisis data yang
diterapkan adalah regresi liniar berganda. Hasil analisis menjawab bahwa beban
kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan Pesonna Hotel
Semarang, burnout berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan
Pesonna Hotel Semarang, kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap
kinerja karyawan Pesonna Hotel Semarang, motivasi tidak berpengaruh positif
dan signifikan terhadap kinerja karyawan Pesonna Hotel Semarang, dan kepuasan
kerja tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan Pesonna
Hotel Semarang.
Kata kunci: Beban Kerja, Burnout, Kompensasi, Motivasi, Kepuasan Kerja, dan
Kinerja

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 24 Oct 2024 07:25
Last Modified: 24 Oct 2024 07:25
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/6661

Actions (login required)

View Item
View Item