UPAYA APARAT DESA DALAM PENANGGULANGAN DAN PENCEGAHAN COVID-19 STUDI KASUS DI DESA BUNGO KECAMATAN WEDUNG KABUPATEN DEMAK

Latif, Susilo Abdul (2021) UPAYA APARAT DESA DALAM PENANGGULANGAN DAN PENCEGAHAN COVID-19 STUDI KASUS DI DESA BUNGO KECAMATAN WEDUNG KABUPATEN DEMAK. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.

[thumbnail of SUSILO ABDUL LATIF 17210041.-dikonversi.pdf] Text
SUSILO ABDUL LATIF 17210041.-dikonversi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Skripsi berjudul “Upaya Aparat Desa Dalam Penanggulangan dan
pencegahan Covid-19 Studi Kasus di Desa Bungo Kecamatan Wedung Kabupaten
Demak” dilatarbelakangi sejak kemunculan virus corona, tatanan kehidupan dunia
sudah berubah. salah satu contoh yang terdampak adalah perekonomian dan
muncul kesenjangan sosial. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana
peran aparat desa dalam mengatasi permasalahan pandemi Covid-19 dengan cara
gotong royong, peduli sosial, demokratis, tanggungjawab dan kreatif yang kita
tahu itu adalah nilai nilai pendidikan karakter.
Jenis penelitian adalah deskriptif kualitatif, penelitian ini berlokasi di Desa
Bungo Kecamatan Wedung Kabupaten Demak metode pengumpulan data yang
digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Untuk mengetahui
kebenaran data menggunakan teknik tringulasi. Teknik analisis data yaitu dengan
pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan atau
verifikasi.
Hasil
penelitian
menunjukan
bahwa
peran
aparat
desa
dalam
penanggulangan dan pencegahan Covid-19 sudah cukup bagus, karena aparat desa
bersikap peduli sosial, demokratif, tanggung jawab, gotong royong, dan kreatif.
itu bisa lihat dari upaya aparat desa dalam membantu masyarakat dengan
mensosialisasikan tentang Covid-19, membagikan masker gratis kepada
warganya, menempelkan brosur ke setiap rumah tentang langkah pertama
penanganan Covid-19, membagikan bantuan sembako dan bantuan sosial atau
uang tunai senilai RP. 300.000 dan penyemprotan disinfektan di kantor balaidesa,
sekolah, pasar dan di tempat umum, tak lupa sebagian masyarakat mengapresiasi
kinerja aparat desa dalam membantu masyarakat, sehingga masyarakat yang
terdampak bisa berkurang bebannya.
Kata kunci : Upaya, Pencegahan Covid-19, Aparat Desa

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 24 Oct 2024 03:40
Last Modified: 24 Oct 2024 03:40
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/6552

Actions (login required)

View Item
View Item