PRODUKSI BIOETANOL DARI LIMBAH BONGGOL NANAS MADU (Ananas comosus (L.) Merr.) PADA PEMBUATAN HAND SANITIZER DAN IMPLEMENTASINYA PADA LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) BIOTEKNOLOGI KELAS XII SMA

ZAENUN, SRI SUBHIYATI (2021) PRODUKSI BIOETANOL DARI LIMBAH BONGGOL NANAS MADU (Ananas comosus (L.) Merr.) PADA PEMBUATAN HAND SANITIZER DAN IMPLEMENTASINYA PADA LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) BIOTEKNOLOGI KELAS XII SMA. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.

[thumbnail of sri.pdf] Text
sri.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi konsentrasi bonggol
nanas madu terhadap kadar bioetanol yang dihasilkan dalam pembuatan hand
sanitizer serta implementasinya sebagai Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD).
Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah bonggol nanas madu yang
dibuat dengan cara fermentasi selama 3 hari pada suhu ruang dan memurnikan
bioetanol dengan cara destilasi. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak
Lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan dan 4 ulangan sehingga diperoleh percobaan
sebanyak 12 kali. Perlakuan yang diterapkan yaitu perlakuan A dengan
konsentrasi bonggol nanas madu 140 ml, perlakuan B dengan konsentrasi bonggol
nanas madu 180 ml dan perlakuan C dengan konsentrasi bonggol nanas madu 220
ml. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh variasi konsentrasi bonggol
nanas madu terhadap kadar bioetanol yang dihasilkan diterima, dimana F hitung
lebih besar daripada F tabel yaitu 4, 303 > 4, 26 dengan taraf kepercayaan 95% (α =
0,05). Kesimpulan dari penelitian ini adalah perlakuan variasi konsentrasi bonggol
nanas madu berpengaruh nyata terhadap kadar bioetanol nanas madu. Kadar
bioetanol tertinggi yaitu 73% didapatkan dari perlakuan A dengan konsentrasi
bonggol nanas madu 140 ml. Implementasi pendidikan pada materi bioteknologi
kelas XII Semester 2 KD. 3.10 dan 4.10 dalam bentuk Lembar Kerja Peserta
Didik (LKPD).
Kata Kunci : bioetanol, bonggol nanas madu, variasi konsentrasi, hand sanitizer

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Matematika Ilmu Pengetahuan Alam dan Teknologi Informasi > Pendidikan Biologi
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 24 Oct 2024 02:52
Last Modified: 24 Oct 2024 02:52
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/6502

Actions (login required)

View Item
View Item