SULISTIYOWATI, LAELI (2021) PENINGKATAN KEMAMPUAN SAINS ANAK MELALUI PERMAINAN MENCAMPUR WARNA DI KELOMPOK B TAMAN KANAK – KANAK KRESNA PUTRI JOGOLOYO WONOSALAM DEMAK TAHUN 2020 – 2021. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
LAELI SULISTIYOWATI.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
LAELI SULISTIYOWATI NPM. 19156066. “Peningkatan Kemampuan Sains
Anak Melalui Permainan Mencampur Warna Di Kelompok B Taman Kanak –
Kanak Kresna Putri Jogoloyo Wonosalam Demak Tahun 2020 – 2021.” Skripsi
Jurusan Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas UPGRIS.
Latar belakang penelitian ini adalah Proses pembelajaran sains di kelompok
B Taman Kanak – Kanak Kresna Putri Jogoloyo Wonosalam Demak Tahun 2020
– 2021 menonton sebuah video hasilnya belum dapat mengembangkan secara
maksimal pengetahuannya. Oleh karena itu peneliti mencoba menerapkan
permainan mencampur warna dalam pembelajaran sains dengan harapan dapat
meningkatkan kemampuan anak dalam mengenal warna-warna primer (merah,
biru, dan kuning).
Tujuan penelitian ini adalah Untuk meningkatkan kemampuan sains anak,
Untuk meningkatkan kemampuan sains anak melalui permainan mencampur
warna di kelompok B taman kanak – kanak kresna putri Jogoloyo Wonosalam
Demak tahun 2020 – 2021.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode
Penelitian Tindakan Kelas ( PTK ) yang terdiri dari dua siklus dan setiap
siklusnya ada tiga pertemuan. Subjek penelitian ini, yaitu anak kelompok B yang
berusia sekitar 4-5 tahun pada tahun ajaran 2020/2021 yang berjumlah 35 orang
anak. Teknik pengumpulan data penelitian, yaitu melalui observasi, wawancara,
serta studi dokumentasi.
Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan permainan
mencampur warna peserta didik dapat mengikuti proses tersebut dengan baik, dan
ketika anak diminta oleh guru untuk melakukan permainan tersebut anak
menanggapinya dengan antusias dan penuh semangat. Setelah diberikan
permainan mencampur warna, perkembangan kemampuan sains anak di kelompok
B taman kanak – kanak kresna putri Jogoloyo Wonosalam Demak tahun 2020 –
2021 meningkat signifikan, hal ini dapat dilihat persentase anak yang memiliki
perkembangan sangat baik hanya ada 1 anak saja pada pra siklus namun frekuensi
anak yang memiliki perkembangan sangat baik menjadi 30 anak setelah diberikan
permainan mencampur warna sebanyak 2 siklus.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Anak Usia Dini |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 24 Oct 2024 02:25 |
Last Modified: | 24 Oct 2024 02:25 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/6474 |