ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA BERDASARKAN LANGKAH-LANGKAH POLYA PADA SISWA KELAS III SD NEGERI MUNTUNG TEMANGGUNG

HIDAYANTI, EVA NURDIANA (2021) ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA BERDASARKAN LANGKAH-LANGKAH POLYA PADA SISWA KELAS III SD NEGERI MUNTUNG TEMANGGUNG. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.

[thumbnail of EVA NURDIANA HIDAYANTI.pdf] Text
EVA NURDIANA HIDAYANTI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

EVA NURDIANA HIDAYANTI. NPM 17120278. “Analisis Kemampuan
Pemecahan Masalah Matematis dalam Menyelesaikan Soal Cerita Berdasarkan
Langkah-langkah Polya pada Siswa Kelas III SD N Muntung Temanggung”.
Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan
Universitas PGRI Semarang. Universitas PGRI Semarang. 2021.
Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah kesulitan peserta didik
dalam menyelesaikan soal pemecahan masalah khususnya soal cerita matematika.
Fokus permasalahan dalam penelitian ini adalah Bagaimana hasil analisis
kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas III dalam menyelesaikan
soal cerita berdasarkan langkah-langkah Polya?. Tujuan yang hendak dicapai
dalam penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan hasil analisis kemampuan
pemecahan masalah matematis siswa kelas III dalam menyelesaikan soal cerita
berdasarkan langkah-langkah polya.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan
kualitatif. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan cara tes
tertulis, angket, wawancara, observasi, dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kemampuan pemecahan masalah
matematis dalam menyelesaikan soal cerita berdasarkan langkah-langkah Polya
pada siswa kelas III SD N Muntung Temanggung dengan kategori “baik” dengan
presentase sebesar 69%. Penelitian ini menunjukan bahwa: Kemampuan
memahami
masalah
sebesar
80%
dengan
kategori
baik,
kemampuan
merencanakan pemecahan masalah sebesar 69% dengan kategori baik,
kemampuan melaksanakan rencana pemecahan masalah sebesar 67% dengan
kategori baik, dan kemampuan memeriksa kembali jawaban sebesar 61% dengan
kategori baik.
Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat disampaikan kepada guru
yaitu sering memberikan soal pemecahan masalah dalam bentuk soal cerita dan
bagi peserta didik selalu berlatih menyelesaikan soal cerita matematika dengan
langkah yang tepat.
Kata kunci: pemecahan masalah matematika, soal cerita, langkah Polya

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 24 Oct 2024 01:48
Last Modified: 24 Oct 2024 01:48
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/6437

Actions (login required)

View Item
View Item