NALISIS SITUASI KERJA SAAT WFO (WORK FROM OFFICE), KEPRIBADIAN DAN KEDISIPLINAN KERJA TERHADAP EFEKTIVITAS KINERJA KARYAWAN PADA MASA PANDEMI COVID-19 (STUDI KASUS DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA KABUPATEN PATI)

Sari, Diah Nurmala (2021) NALISIS SITUASI KERJA SAAT WFO (WORK FROM OFFICE), KEPRIBADIAN DAN KEDISIPLINAN KERJA TERHADAP EFEKTIVITAS KINERJA KARYAWAN PADA MASA PANDEMI COVID-19 (STUDI KASUS DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA KABUPATEN PATI). Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.

[thumbnail of Diah Nurmala Sari.pdf] Text
Diah Nurmala Sari.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Saat Pandemi Covid-19 WFH (Work From Home) dan WFO (Work From Office)
memberikan dampak perubahan baik dari sistem kerja, kondisi kerja, dan fasilitas
kerja. Selain itu kepribadian seseorang yang kurang bisa menghadapi pandemi
Covid-19 juga berpengaruh terhadap tingkat efektifnya kinerja karyawan. Tingkat
Kedisiplinan kerja juga mengakibatkan perubahan selama pandemi Covid-19
seperti sekarang. Perubahan yang terjadi karena adanya Covid-19 ini
mengakibatkan hasil kinerja yang diperoleh kurang maksimal dan kurang efektif.
Penelitian ini mengunakan metode kuantitatif, responden dalam penelitian ini
berjumlah 51 karyawan. Teknik dalam pengumpulan data ini mengunakan data
primer sedangkan teknik dalam pengambilan datanya adalah Teknik Non
Probability sampling yang dipilih yaitu dengan sampling jenuh (Sensus) ,
kemudian diolah menggunakan SPSS versi 22. Hasil dari penelitian ini terdapat
pengaruh positif dan signifikan antara variabel Situasi Kerja WFO (Work From
Office) dengan memberikan sumbangan sebesar 27,4% terhadap Efektivitas
Kinerja Karyawan. Terdapat pengaruh negatif dan signifikan antara variabel
Kepribadian dengan memberikan sumbangan sebesar -23,4% terhadap variabel
Efektivitas Kinerja Karyawan. Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara
variabel
Kedisiplinan
Kerja
dengan
memberikan
sumbangan
sebesar
32,4%terhadap Efektivitas Kinerja Karyawan.
Kata kunci : Situasi Kerja WFO (Work From Office), Kepribadian,
Kedisiplinan Kerja, dan Efektivitas Kinerja Karyawan

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 23 Oct 2024 02:54
Last Modified: 23 Oct 2024 02:54
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/6173

Actions (login required)

View Item
View Item