RARADHITA, ANINDHIAS (2021) PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATERI BANGUN DATAR KELAS IV MELALUI PENDEKATAN OPEN ENDED BERBASIS TPACK UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI SISWA SEKOLAH DASAR DI KABUPATEN BATANG. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
ANINDHIAS RARADHITA.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (10MB)
Abstract
ANINDHIAS RARADHITA. NPM 17120311. “Pengembangan Perangkat
Pembelajaran Materi Bangun Datar Kelas IV melalui Pendekatan Open Ended
Berbasis TPACK untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi
Siswa Sekolah Dasar di Kabupaten Batang”. Skripsi. Program Studi Pendidikan
Guru Sekolah Dasar Universitas PGRI Semarang. Pembimbing I Sukamto, S.Pd.,
M.Pd. dan pembimbing II Husni Wakhyudin, S.Pd., M.Pd. 2021.
Berdasarkan wawancara dan observasi siswa kelas IV selama ini dalam
proses pembelajaran, siswa belum bisa menangkap materi dengan jelas karena
guru menerangkan materi tanpa di dukung oleh sumber belajar dan media yang
relevan, sehingga materi yang diterima siswa masih bersifat abstrak. Oleh karena
itu guru dan siswa membutuhkan adanya media yang lebih inovatif, kreatif dan
menarik salah satunya dengan mengembangkan perangkat pembelajaran berbasis
TPACK.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimana karakteristik
pengembangan perangkat pembelajaran materi bangun datar kelas IV melalui
pendekatan Open-Ended berbasis TPACK di Sekolah Dasar? 2) Apakah
pengembangan perangkat pembelajaran materi bangun datar kelas IV melalui
pendekatan Open-Ended berbasis TPACK memenuhi kriteria valid? 3) Apakah
pengembangan perangkat pembelajaran materi bangun datar kelas IV melalui
pendekatan Open-Ended berbasis TPACK memenuhi kriteria praktis? 4) Apakah
pengembangan perangkat pembelajaran materi bangun datar kelas IV melalui
pendekatan Open-Ended berbasis TPACK memenuhi kriteria efektif berdaya
guna?
Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah Mengembangkan Perangkat
Pembelajaran
Matematika
Berbasis
Open
Ended
Untuk
Meningkatkan
Kemampuan Penalaran Matematis Siswa Kelas IV SD pada Materi Bangun Datar
yang Valid, Praktis dan Efektif. Jenis penelitian yang digunakan adalah R&D
(Research & Development) dan modifikasi dari tahapan penelitian pengembangan
ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation dan Evaluation).
Penelitian ini dilakukan di tiga SD yaitu SD Negeri Kemiri 06, SD Negeri
Keborangan, dan SD Menjangan. Pada Penelitian Pengembangan ini uji lapangan
dilaksanakan di kelas IV SD sebagai uji kepraktisan dan keefektifan produk.
dikembangkan valid, praktis dan efektif.
Hasil dari ketiga ahli materi menunjukkan rata-rata presentase 87% dan
hasil dari ketiga ahli media menunjukkan rata-rata presentase 87%. Penilaian
praktisi materi dan paktisi media memperoleh presentase 100%. Angket
tanggapan siswa sebesar 100%. Tingkat keefektifan media perangkat
pembelajaran terhadap hasil belajar peserta didik kelas IV selama menggunakan
media peserta didik memperoleh nilai tertinggi 100 dan terendah 75 Hal ini
menunjukkan bahwa media perangkat pembelajaran berbasis pendekatan open
ended yang dikembangkan telah efektif, karena mampu meningkatkan
kemampuan penalaran matematis siswa.
Kata Kunci: Perangkat Pembelajaran, Open Ended, Bangun Datar, TPACK,
Kemampuan Penalaran Matematis.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 21 Oct 2024 02:47 |
Last Modified: | 21 Oct 2024 02:47 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/5707 |