Akhnah, Al Manunal (2021) IDENTIFIKASI BAKTERI COLIFORM PADA AIR SUNGAI DESA DATAR KABUPATEN JEPARA SERTA IMPLEMENTASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN KINGDOM MONERA. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
Al Manunal Akhnah.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
Sungai Desa Datar yang terletak di Kabupaten Jepara digunakan masyarakat
sekitar untuk mandi, mencuci, membuang sampah, memancing ikan dan
penambangan pasir hal ini menyebabkan penurunan kualitas air disertai dengan
adanya bakteri coliform dalam air, menjadi salah satu penyebab munculnya
berbagai penyakit akibat air yang terkontaminasi bakteri coliform. Tujuan
penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi bakteri coliform pada air Sungai
Desa Datar, penelitian ini dilakukan di Laboratorium Biologi UPGRIS metode
penelitian ini adalah deskriptif dengan cara pengidentifikasi bakteri coliform
menggunakan teknik sempling Purposive Sampling. Pengujian mikrobiologis
Identifikasi bakteri coliform air Sungai Desa Datar menjadi salah satu metode
untuk mengidentifikasi bakteri pencemar apa saja yang terdapat pada air Sungai
Desa Datar dimulai dengan menumbuhkan koloni bakteri pada media Nutrient
Agar, lalu diinokulasikan pada media selektif EMBA dan MCA, uji Pewarnaan
Gram dan uji Biokimia. Dari hasil penelitian identifikasi bakteri Coliform pada
air Sungai Desa Datar diperoleh tiga genus bakteri yaitu Escherichia, Shigella,
dan
Klebsiella
yang
merupakan
bakteri
Gram
negatif
anggota
Enterobacteriaceae. Air sungai yang terindikasikan bakteri tersebut dapat
menyebabkan penyakit seperti diare, penyakit saluran pencernaan dan infeksi
traktus. Berdasarkan hasil penelitian mengenai Identifikasi bakteri Coliform
pada air Sungai Desa Datar dapat diapilikasikan dalam pembelajaran biologi
kelas X Semester Gasal dalam bentuk Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD),
layak digunakan dengan rata-rata penilaian validasi sebesar 93,75. Pembelajaran
ini menggunakan pendekatan dengan scientific, metode diskusi dan tanya jawab,
dan model Problem Based Learning yang bertujuan agar siswa berlatih untuk
menganalisis
suatu
permasalahan,
berpikir
kritis
dan
kreatif
untuk
mengidentifikasi bakteri pencemar air sungai di lingkungan sekitar.
Kata Kunci : Bakteri Coliform, Media Nutrient Agar, Media EMBA dan MCA,
Pewarnaan Gram, Uji Biokimia, Escherichia, Klebsiella, Shigella,
LKPD.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Matematika Ilmu Pengetahuan Alam dan Teknologi Informasi > Pendidikan Biologi |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 15 Oct 2024 07:30 |
Last Modified: | 15 Oct 2024 07:30 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/5548 |