PRABOWO, RIZQI PAMBUDI ADHI (2021) HOME VISIT SEBAGAI METODE PEMBELAJARAN JARAK JAUH PADA MASA PANDEMI COVID-19 STUDI KASUS DI SDN O2 SUKOREJO KABUPATEN GROBOGAN. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
SKRIPSI Rizqi Pambudi.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
RIZQI PAMBUDI ADHI PRABOWO. NPM. 14120177. “Home Visit Sebagai
Metode Pembelajaran Jarak Jauh pada Masa Pandemi Covid-19 di SDN 02
Sukorejo Kabupaten Grobogan”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah
Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas PGRI Semarang. 2020. Pembimbing
I Prof. Dr. A. Y. Soegeng Ysh., M. Pd. dan Pembimbing II Dr. Iin Purnamasari, S.
Pd., M. Pd.
Pada masa pandemi covid-19 pembelajaran yang digunakan adalah
dengan sistem daring. Permasalahan yang muncul dengan sistem daring ini
banyak hambatan yang dialami yaitu tidak semua orangtua siswa memiliki ponsel
berbasis android, kondisi jaringan internet kurang baik, dan guru kesulitan dalam
mengawasi proses perkembangan belajar siswa serta kesulitan memberikan
penilaian yang objektif. Upaya mensikapi hal ini adalah diterapkan metode home
visit SDN 02 Sukorejo Kabupaten Grobogan. Fokus penelitian ini adalah
bagaimana home visit sebagai metode pembelajaran jarak jauh pada masa
pandemi covid-19 di SDN 02 Sukorejo Kabupaten Grobogan?
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan
penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Sumber informasi kepala
sekolah, guru, orangtua, dan siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan
observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pengecekan data dengan cara
perpanjangan pengamatan, peningkatan ketekunan dalam penelitian, triangulasi,
dan diskusi dengan teman sejawat.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa home visit sebagai metode
pembelajaran di SDN 02 Sukorejo terlaksana dengan baik, dilakukan secara
bergantian dengan rombel 4-5 siswa, sebagai bentuk kepedulian pendidikan guna
mempermudah kesulitan siswa, dengan materi yang sederhana dan praktis. Faktor
pendukung berupa adanya dukungan dari semua pihak baik kepala sekolah guru,
orangtua, komite sekolah dan pengawas sekolah, serta ketersediaan rumah siswa
yang luas, serta jarak rumah tinggal antar siswa mudah dijangkau. Adapun
hambatan home visit berupa keterbatasan kelengkapan media dan waktu
pembelajaran.
Berdasarkan hasil dari temuan di atas, maka disarankan hendaknya guru
menguasai teknologi pembelajaran sehingga mampu mengelola pembelajaran
dengan baik termasuk pada masa pandemi covid 19. Hendaknya guru juga lebih
kreatif sehingga mampu mengelola pembelajaran dengan penuh kreativitas agar
mampu meningkatkan motivasi belajar siswa.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 15 Oct 2024 06:29 |
Last Modified: | 15 Oct 2024 06:29 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/5499 |