PENGARUH MODEL REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION (RME) BERBANTU MEDIA TAKALINTAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA POKOK BAHASAN PERKALIAN BILANGAN CACAH PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 RANDULAWANG KABUPATEN BLORA

MARCELINA, DIANATA (2024) PENGARUH MODEL REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION (RME) BERBANTU MEDIA TAKALINTAR TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA POKOK BAHASAN PERKALIAN BILANGAN CACAH PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 RANDULAWANG KABUPATEN BLORA. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Skripsi Dianata Marcelina 20120335.pdf] Text
Skripsi Dianata Marcelina 20120335.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

DIANATA MARCELINA. NPM 20120335 “Pengaruh Model Realistic
Mathematic Education (RME) Berbantu Media Takalintar Terhadap Hasil Belajar
Matematika Pokok Bahasan Perkalian Bilangan Cacah Pada Siswa Kelas IV SD
Negeri 1 Randulawang Kabupaten Blora”. Skripsi. Program Studi Pendidikan
Guru Sekolah Dasar. Universitas PGRI Semarang. 2024.
Latar belakang penelitian ini adalah pemahaman matematika pada siswa
masih rendah, khususnya pada materi perkalian bilangan cacah. Hal ini
dikarenakan dalam mengajar guru juga masih menggunakan model klasikal dan
metode ceramah. Bahkan guru belum menggunakan media konkret atau media
pendukung pada saat proses pembelajaran. Dengan guru menggunakan model
klasikal, metode ceramah dan tidak adanya media konkret dapat membuat siswa
cepat merasa bosan sehingga proses pembelajaran kurang bermakna bagi siswa
sehingga siswa kurang aktif dalam pembelajaran. Hal itu juga dapat menyebabkan
rendahnya hasil belajar siswa pada materi perkalian bilangan cacah.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah adakah pengaruh model
RME berbantu media takalintar terhadap hasil belajar matematika pokok bahasan
perkalian bilangan cacah pada siswa kelas IV di SD Negeri 1 Randulawang
Kabupaten Blora? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau
tidaknya pengaruh model RME berbantu media takalintar terhadap hasil belajar
matematika pokok bahasan perkalian bilangan cacah pada siswa kelas IV di SD
Negeri 1 Randulawang Kabupaten Blora.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif.
Penelitian ini termasuk dalam penelitian eksperimen dengan desain penelitian One
Group Pre-Test Post-Test Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh
peserta didik kelas IV SD N 1 Randulawang. Sampel yang diambil 25 peserta
didik. Menggunakan Teknik non probability sampling jenis sampling jenuh.
Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini diperoleh melalui observasi,
wawancara dan tes.
Dari nilai pretest menunjukan bahwa nilai rata-rata adalah 45,36
sedangkan nilai posttest menunjukkan bahwa nilai rata-rata 86,12. Serta
berdasarkan analisis uji t diperoleh nilai signifikansi uji-t variabel sebesar 0,00
yang mana lebih kecil dari 0,05. Karena hasil nilai signifikansi uji-t<0,05, maka
H0 ditolak dan Ha diterima. Maka dapat disimpulkan bahwa model Realistic
Mathematics Education (RME) berbantu media takalintar berpengaruh terhadap
hasil belajar matematika pokok bahasan perkalian bilangan cacah pada siswa
kelas IV SD Negeri 1 Randulawang Kabupaten Blora.
Kata kunci: Model Realistic Mathematics Education, media takalintar, hasil
belajar.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 01 Oct 2024 04:50
Last Modified: 01 Oct 2024 04:50
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/5043

Actions (login required)

View Item
View Item