TRIWIDIATMOKO, DANY (2024) PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN GAME UNDIAN BERHADIAH TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA MATERI OPERASI HITUNG PERKALIAN KELAS II SDN 1 TUNJUNGAN BLORA. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
SKRIPSI DANY TRIWIDIATMOKO (19120265)1.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (4MB)
Abstract
Dany Triwidiatmoko. NPM 19120265. “Penerapan Metode Pembelajaran
Game Undian Berhadiah Terhadap Hasil Belajar Siswa Materi Operasi Hitung
Perkalian Kelas II SDN 1 Tunjungan Blora”. Skripsi. Program Studi
Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas PGRI
Semarang. Pembimbing I Ervina Eka Subekti, S.Si., M.Pd., Pembimbing II
Fajar Cahyadi, S.Pd., M.Pd. Desember, 2023.
Latar
belakang
yang
mendorong
penelitian
ini
adalah
adanya
permasalahan di SDN 1 Tunjungan Blora yaitu rendahnya hasil belajar siswa
kelas II materi operasi hitung perkalian karena beberapa siswa kelas II yang
memiliki keterampilan berhitung masih kurang dan beberapa siswa yang masih
malas untuk berhitung perkalian.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah penerapan game
undian berhadiah efektif terhadap hasil belajar Matematika materi operasi
hitung perkalian siswa kelas II SDN 1 Tunjungan Blora Tahun pelajaran
2022/2023? Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah adalah
untuk mengetahui apakah penggunaan metode game undian berhadiah efektif
terhadap hasil belajar Matematika materi operasi hitung perkalian siswa kelas
II SDN 1 Tunjungan Tahun ajaran 2022/2023.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dalam bentuk Pre-
Experiment design dengan desain One Group Pretest-Posttest. Populasi dalam
penelitian ini adalah seluruh siswa kelas II SDN 1 Tunjungan Blora. Sampel
yang diambil adalah 20 siswa kelas II dengan teknik Probability Sampling
berbentuk sampling jenuh. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui tes dan
non tes. tes meliputi pretest dan posttest. sedangkan non tes meliputi
wawancara dan dokumentasi.
Hasil pembahasan dan analisis data siswa dalam penelitian ini menunjukan
bahwa nilai uji normalitas akhir atau posttest (83,65) lebih besar dari hasil uji
normalitas awal atau pretest (44,85) serta berdasarkan hasil uji-t menggunakan
Paired Sampels t-test diketahui Thitung lebih besar dari Ttabel (0,000 ˂ 0,05 ).
Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak. Dengan kata lain
terdapat pengaruh positif pada penerapan metode pembelajaran Game Undian
Berhadiah untuk meningkatkan keterampilan operasi hitung perkalian siswa
kelas II SDN 1 Tunjungan Blora.
Sehingga dapat disimpulkan bahwa penerapan metode pembelajaran
game undian berhadiah mampu meningkatkan hasil belajar siswa kelas II
materi operasi hitung perkalian. Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang
dapat disampaikan adalah supaya metode pembelajaran game undian berhadiah
dapat digunakan sebagai alternatif guru dalam mengajar pembelajaran
matematika dikelas.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 30 Sep 2024 03:32 |
Last Modified: | 30 Sep 2024 03:32 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/4973 |