SAPUTRA, ANDIKA AJI TEGUH (2024) KEEFEKTIFAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL) BERBANTU MEDIA RODA PUTAR UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA KELAS IV SD N SUMBERAGUNG 02 PATI. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.
SKRIPSI ANDIKA AJI TEGUH SAPUTRA_20120090 - Dwi Novi.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
ANDIKA AJI TEGUH SAPUTRA. NPM 20120090. “Keefektifan Model
Problem Based Learning (PBL) Berbantu Media Roda Putar untuk Meningkatkan
Kemampuan Pemecahan Masalah Pada Pembelajaran Matematika Kelas IV SD N
Sumberagung 02 Pati”.Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Fakultas Ilmu Pendidikan Universistas PGRI Semarang. 2024.
Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah matematika yang
dianggap sulit oleh sebagian besar siswa, sehingga membuat kemampuan
pemecahan masalah matematika menjadi rendah. Dalam realitanya ada beberapa
siswa yang belum menguasai cara memecahkan dengan benar, dikarenakan siswa
belum bisa memahami soal pemecahan masalah dengan benar.
Permasalahan dalam penelitian adalah apakah model pembelajaran Problem
Based Learning (PBL) berbantu media roda putar efektif terhadap peningkatan
kemampuan pemecahan masalah matematika siswa kelas IV SDN Sumberagung 02
Jaken Pati?. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukur keefektifan model
pembelajaran Problem Based Learning (PBL) berbantu media roda putar terhadap
kemampuan pemecahan masalah matematika siswa kelas IV SDN Sumberagung 02
Jaken Pati.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dalam bentuk pre-
expermental design dengan desain one-grup pretest-posttest design. Populasi
penelitian ini adalah seluruh siswa SD N Sumberagung 02 Pati. Sampel yang
digunakan dalam penelitian ini berjumlah 16 orang yang merupakan siswa siswi
kelas IV yang diambil menggunakan teknik sample jenuh. Data dalam penelitian
ini diperoleh melalui wawancara, tes dan dokumentasi.
Berdasarkan perhitungan diperoleh rata-rata pretest yaitu 45 dan rata rata
posttest yaitu 84,0625. Pada saat pretest hanya ada 5 siswa yang tuntas dan 11 siswa
lainnya belum tuntas dengan ketuntasan belajar klasikal 31,25%. Setelah dilakukan
posttest terdapat 14 siswa yang tuntas dan 2 siswa yang belum tuntas dengan
ketuntasan klasikal 87,5%. Hal tersebut diperkuat dengan hasil analisis uji t bahwa
thitung > ttabel yaitu 16,47 > 2,03951 maka Ha diterima sehingga ada perbedaan rataan
hasil belajar pretest dan posttest pemecahan masalah siswa kelas IV SD N
Sumberagung 02 Pati.
Berdasarkan hasil penelitian, adapun saran yang dapat diberikan yaitu guru
diharapkan dapat mengembangkan kreatifitas dalam proses pembelajaran dan
menggunakan model pembelajaran untuk memberikan dorongan kepada siswa
dalam meningkatkan hasil belajar siswa. Salah satu model pembelajaran yang dapat
digunakan yaitu Model Problem Based Learning (PBL), karena model
pembelajaran Model Problem Based Learning (PBL) terhadap kemampuan
pemecahan masalah dapat dijadikan alternatif dalam pembelajaran.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 30 Sep 2024 02:55 |
Last Modified: | 30 Sep 2024 02:55 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/4965 |