Alamsyah, Rizki (2024) PENGARUH LITERASI KEUANGAN, FINANCIAL TECHNOLOGY, DAN PERILAKU KEUANGAN TERHADAP KINERJA KEUANGAN UMKM DI DESA MALAHAYU. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
RIZKI ALAMSYAH.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
UMKM memiliki peran penting dalam perekonomian nasional, terutama
sebagai penopang ekonomi di masa krisis. Namun, literasi keuangan dan
pemanfaatan teknologi keuangan masih menjadi tantangan besar bagi UMKM.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan survei
yang melibatkan 320 pelaku UMKM di Desa Malahayu sebagai populasi. Data
dikumpulkan melalui kuesioner dengan skala Likert dan dianalisis menggunakan
regresi linier berganda melalui perangkat SPSS versi 27. Penelitian ini bertujuan
untuk menguji pengaruh literasi keuangan, financial technology, dan perilaku
keuangan terhadap kinerja keuangan UMKM di Desa Malahayu.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi keuangan, FinTech, dan perilaku
keuangan secara simultan mempengaruhi kinerja keuangan UMKM. Literasi
keuangan dan Financial Technology tidak berpengaruh secara parsial terhadap
kinerja keuangan UMKM, sementara perilaku keuangan berpengaruh positif dan
signifikan terhadap kinerja keuangan UMKM di Desa Malahayu.
Kata Kunci : Literasi Keuangan, Financial Technology, Perilaku Keuangan,
Kinerja Keuangan, UMKM.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 25 Sep 2024 08:19 |
Last Modified: | 25 Sep 2024 08:19 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/4854 |