Pradipta, Fernanda Yusuf (2024) PERBANDINGAN LATIHAN SINGLE MULTIPLE JUMP DAN DOUBLE MULTIPLE JUMP TERHADAP HASIL TENDANGAN LAMBUNG JAUH PESEPAK BOLA PADA CLUB PEROSID SIDOKUMPUL. Other thesis, UNIVERSITAS PGRI SEMARANG.
Fernanda Yusuf Pradipta 18230070.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (6MB)
Abstract
Fernanda Yusuf Pradipta “Perbandingan Latihan Single Multiple Jump Dan
Double Multiple Jump Terhadap Hasil Tendangan Lambung Jauh Pesepak Bola
Pada Club Perosid Sidokumpul”, Program Studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan,
dan Rekreasi Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan,
Universitas PGRI Semarang, 2023.
Penelitian ini dilator belakang oleh kurangnya para pemain dalam melakukan
tendangan lambung jauh di club Perosid Sidokumpul. Metode penelitian yang
digunakan adalah metode eksperimen. Tujuan dari penilitian ini adalah mengetahui
bentuk latihan yang lebih baik antara single multiple jump dan double multiple
jump terhadap hasil tendangan lambung jauh dalam permainan sepakbola pada Club
Perosid Sidokumpul. Hasil diperoleh hasil t – hitung sebesar 3,091. Setelah dicari
nilat t dalam tabel dengan derajat kebebasan (db) 14 dan taraf signifikansi 5 % maka
diperoleh nilai t dalam tabel sebesar 2,145. Sehingga diketahui nilai t hitung lebih
besar daripada t tabel yaitu 3,091 > 2,030. Hipotesis yang menyatakan ada pengaruh
latihan single multiple jump dan double multiple jump terhadap hasil tendangan
lambung jauh dalam permainan sepakbola Club Perosid Sidokumpul, ditolak. Oleh
sebab itu hipotesis kerja yang menyatakan ada perbedaan pengaruh hasil antara
latihan single multiple jump dan double multiple jump terhadap hasil tendangan
tendangan lambung jauh dalam permainan sepakbola Club Perosid Sidokumpul,
diterima.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial dan Keolahragaan > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi |
Depositing User: | Perpus Pusat Upgris |
Date Deposited: | 25 Sep 2024 08:01 |
Last Modified: | 25 Sep 2024 08:01 |
URI: | http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/4840 |