PENGEMBANGAN ASESMENT FORMATIF INTERACTIVE QUIZZES PECAHAN DI KELAS V SEKOLAH DASAR

FATONAH, LUTFI (2024) PENGEMBANGAN ASESMENT FORMATIF INTERACTIVE QUIZZES PECAHAN DI KELAS V SEKOLAH DASAR. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of LUTFI FATONAH.pdf] Text
LUTFI FATONAH.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Lutfi Fatonah. NPM 20120069. “Pengembangan Asesment Formatif
Interactive Quizzes Pecahan Di Kelas V Sekolah Dasar”. Skripsi. Program Studi
Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas PGRI
Semarang.
Universitas PGRI Semarang. 2024.
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh ketakutan siswa dalam mengerjakan
soal pada mata pelajaran matematika khususnya pada materi Pecahan yang
dianggap sulit. Selain itu, di SDN Tambahagung 02 dan SDN Tambahagung 03
belum ada media untuk mendukung pengerjaan asesment menggunakan teknologi.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kevalidan, keefektifan, dan
kepraktisan asesment formatif interactive quizzes pecahan kelas v di sekolah
dasar.
Jenis penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D)
dengan menerapkan model penelitian ADDIE (Analysis, Design, Development,
Implementation, dan Evaluation). Uji yang dilakukan yang dilakukan pada
penelitian ini adalah uji skala kecil dengan jumlah 16 peserta didik, dan uji skala
besar dengan jumlah 37 peserta didik dari SDN Tambahagung 02 dan SDN
Tambahagung 03. Teknik sampling yang digunakan adalah Nonprobability
Sampling dengan jenis sampling jenuh. Data dalam penelitian ini diperoleh dari
analisis kebutuhan guru, observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi.
Hasil angket dari ahli materi sebesar 89% dengan kategori “sangat baik”
sedangkan hasil angket dari ahli evaluasi pembelajaran sebesar 92% dengan
kategori “sangat baik”. Hasil Uji Paired T-test yang dilakukan oleh peneliti adalah
uji skala kecil di SDN Tambahagung 02 pada tingkat kesulitan rendah adalah
0.000 < 0.05, tingkat kesulitan menengah adalah 0.018 < 0.05, dan tingkat
kesulitan tinggi adalah 90.00ᵃ. Uji skala besar yang diperoleh dari SDN
Tambahagung 02 dan 03 dengan tingkat kesulitan rendah adalah 0.000 < 0.05,
tingkat kesulitan menengah adalah 0.000 < 0.05, dan tingkat kesulitan tinggi
adalah 90.00ᵃ. Hasil yang diperoleh dari angket respon guru SDN Tambahagung
02 adalah 100% dengan kategori “sangat praktis” sedangkan SDN Tambahagung
03 sebesar 86% dengan kategori “sangat praktis”. Hasil angket respon siswa dari
kedua sekolah adalah sebesar 87% dengan kategori “sangat valid”.
Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat disampaikan adalah
supaya asesment formatif interactive quizzes pecahan dapat digunakan sebagai
inspirasi guru dalam memberikan asesment kepada peserta didik.
Kata Kunci: Asesment formatif, keefektifan, kepraktisan, kelayakan

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 25 Sep 2024 01:59
Last Modified: 25 Sep 2024 01:59
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/4670

Actions (login required)

View Item
View Item