KEEFEKTIFAN METODE BERNYANYI PADA MATERI VOLUME BANGUN RUANG TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS V DI SD NEGERI KALICARI 01 SEMARANG

NAZILAH, HIKMATUN (2024) KEEFEKTIFAN METODE BERNYANYI PADA MATERI VOLUME BANGUN RUANG TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS V DI SD NEGERI KALICARI 01 SEMARANG. Other thesis, Universitas PGRI Semarang.

[thumbnail of Hikmatun Nazilah-17120408 - Hana Ashillaz.pdf] Text
Hikmatun Nazilah-17120408 - Hana Ashillaz.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

HIKMATUN NAZILAH. NPM 17120408. “Keefektifan Metode Bernyanyi Pada
Materi Volume Bangun Ruang Terhadap Pemahaman Konsep Siswa Kelas V Di SD
Negeri Kalicari 01 Semarang”.Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah
Dasar. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas PGRI Semarang. 2024.
Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya kemampuan pemahaman
konsep siswa pada materi volume bangun ruang kelas V SD Negeri Kalicari 01
Semarang. Hal tersebut ditandai dengan banyaknya siswa yang memperoleh nilai
dibawah KKM yang berdampak pada rendahnya hasil belajar siswa, hal ini
dikarenakan selama proses pembelajaran tatap muka guru dalam menyampaikan
materi cukup terbatas, kemudian media yang digunakan belum inovatif.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana keefektifan
metode bernyanyi pada materi volume bangun ruang terhadap pemahaman konsep
siswa kelas V di SD Negeri Kalicari 01 Semarang?”. Tujuan dari penelitian ini
adalah untuk mengetahui keefektifan metode bernyanyi pada materi bangun ruang
terhadap pemahaman konsep siswa kelas V di SD Negeri Kalicari 01 Semarang.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian
kuantitatif dengan pendekatan Pre-experimental Design dengan desain One Group
Pretest Posttest Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V
SD Negeri Kalicari 01 Semarang. Sampel yang diambil 28 siswa, dengan jumlah
siswa perempuan 15 dan siswa laki-laki 13 menggunakan teknik non probability
sampling jenis sampling jenuh. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini
melalui observasi, wawancara, tes dan dokumentasi.
Dari nilai pretest menunjukkan bahwa nilai rata-rata kelas adalah 57,59
sedangkan nilai posttest menunjukkan bahwa nilai rata-rata 76,52 serta berdasarkan
analisis uji t diperoleh thitung sebesar (12,063) > ttabel (2,056) jadi Ho ditolak yang
artinya rata-rata sebelum dan sesudah diberi perlakuan tidak sama. Ditunjukkan
juga dalam uji ketuntasan klasikal, hasil pretest mencapai ketuntasan belajar
klasikal 64 %. Hasil posttest mencapai ketuntasan belajar sebesar 75 %. Suatu kelas
dikatakan tuntas apabila terdapat ≥ 75 % siswa telah tuntas belajar. Dengan
demikian dapat disimpulkan bahwa media bernyanyi berbantu audio visual secara
menyeluruh efektif terhadap pemahaman konsep siswa pada materi volume bangun
ruang kelas V SD Negeri Kalicari 01 Semarang.
Kata Kunci: Keefektifan, Media Pembelajaran, Pemahaman konsep matematika

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpus Pusat Upgris
Date Deposited: 24 Sep 2024 08:01
Last Modified: 24 Sep 2024 08:01
URI: http://eprints3.upgris.ac.id/id/eprint/4661

Actions (login required)

View Item
View Item